ChanelMuslim.com – Sahabat muslim, ide menu makan siang ndeso satu ini wajib dicoba lho. Menu ndeso: sate lilit, ditemani nasi gurih daun jeruk, tumis kulit melinjo dan sambal matah menambah lengkap menu satu ini. Sate lilit beraroma daun serai ini sangat recommended dicoba.
Resep dari Indirapupu di akun Instagramnya @indirapupu bisa jadi referensi reael. Berikut ini kutipan resepnya:
SATE LILIT
Resep Oleh: Instagram @indirapupu
Hasil: 14 tusuk
Bahan-Bahan:
450gr ayam giling (bagian dada)
150gr kelapa parut (pakai yang muda biar makin enak)
10 batang sereh
2 lembar daun jeruk
Bahan Bumbu Halus:
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
5 cabe rawit merah
3 kemiri (sangrai)
Seruas kunyit (bakar)
Seruas jahe
Garam secukupnya
1sdt gula merah
Kaldu ayam bubuk secukupnya
Cara Membuat:
1. Sangrai kelapa parut sebentar, campurkan dengan ayam giling.
2. Tumis bumbu halus bersama daun jeruk beri gula merah, garam dan kaldu bubuk, tumis pakai sedikit minyak saja sampai matang, koreksi rasa.
3. Campurkan bumbu halus bersama adonan ayam, kelapa parut, aduk merata kemudian kepal²kan dibatang serai.
4. Panggang sate hingga matang, siap sajikan
Bahan Nasi Gurih Daun Jeruk:
500gr beras
10 daun jeruk gunting tipis-tipis
3 siung bawang putih cincang halus
1sdt garam
1/2 sdt kaldu bubuk
Air panas secukupnya
Cara Membuat:
Tumis bawang putih hingga harum kemudian matikan api. Cuci bersih beras, beri tumisan bawang putih, irisan daun jeruk , garam dan kaldu bubuk lalu beri air secukupnya aduk merata. Masak di magic com hingga matang.
Baca Juga: 3 Resep Menu Balado Lezat untuk Dimasak
Bahan Sambal Matah:
Secukupnya cabe rawit iris-iris
5 buah bawang merah iris-iris
Secukupnya gula garam
1 sdm perasan jeruk nipis
3 sdm minyak goreng panas
Cara Membuat:
Campur semua bahan sambal jadi satu koreksi rasa, siap hidangkan dengan sate lilit dan nasi gurih daun jeruk.
Baca Juga:
Yuk Coba Resep Chicken Nugget Garlic Sauce Lemon
3 Resep Olahan Martabak Enak dan Mudah Dibuat
Selamat mencoba dan semoga menginspirasi sahabat muslim. [jwt