SAHABAT Muslim, kamu sedang mencari buah lokal Indonesia yang bisa diolah menjadi kue lezat? Coba deh resep Cake Papakin yang merupakan olahan buah lai atau papakin, buah lokal mirip durian asli dari Kalimantan.
Dikutip dari blog Utari Ning Hadiyati, kue bolu lai ini merupakan eksperimennya dalam mengolah buah lai atau papakin menjadi sebuah kue atau cake yang lezat. Yuk, kita coba.
Baca Juga: Cara Membuat Talas Roll Cake Keju Gondrong
Resep Cake Papakin Rasa Buah Lokal Kalimantan
Bahan:
5 butir telur ayam
175 gram gula pasir, 250 gram tepung terigu
1/4 sdt garam, 1/2 sdt emulsifier, 1/4 sdt baking powder
210 gram daging papakin
75 ml santan siap pakai
Baca Juga: Yuk Bikin Bolu Pandan Keju Mudah ala Mak Frida
Cara Membuat:
1. Haluskan papakin dengan santan dengan menggunakan blender. Saring agar mendapatkan hasil yang halus. Sisihkan.
2. Ayak tepung terigu, garam, dan baking powder. Sisihkan.
3. Kocok telur, gula pasir, dan emulsifier hingga mengembang dan kental. Masukkan tepung terigu dan pampakin secara bergantian. Aduk balik hingga rata.
4. Tuang ke dalam loyang yang sudah diolesi mentega dan ditaburi tepung terigu. Panggang hingga matang sekitar 30 menit. Angkat lalu dinginkan. Sajikan.
Baca Juga: Resep Kue Bolu Penuh Kenangan
Tip:
1. Saya memanggang cake papakin dengan menggunakan baking pan. Agar tidak menempel baking pan sudah diolesi oleh carlo yang terbuat dari 1 sdm minyak goreng dicampur 1 sdm tepung terigu.
Gunakan api kecil saat memanggang. Pastikan lubang baking pan dalam keadaan tertutup. 5 menit menjelang kue matang, lubang dapat dibuka sepenuhnya.
2. Pastikan telur dan gula pasir dikocok hingga kental dan berjejak. Lama waktu penggocokan tergantung dari mikser atau alat yang dimiliki.
Untuk mengetahui apakah adonan telah kental bisa dilakukan dengan mengangkat mikser sedikit ke atas. Jika adonan turun perlahan dan berbentuk seperti lipatan berarti sudah kental.
3. Teknik melipat balik berarti mengaduk dengan cara mengarahkan spatula dalam posisi rebah lalu naik ke atas menyusuri tepi wadah, masuk ke tengah adonan dan menyusuri tepi wadah lagi. Lakukan dengan pelan agar telur tidak turun.
Selamat mencoba.[ind]
sumber: https://www.utarininghadiyati.com/2019/02/si-cantik-dan-lembut-cake-papakin.html