SAHABAT Muslim, ada sebuah nasihat untuk yang senang mengkhayal. Dalam islam, apakah mengkhayal itu adalah hal yang bagus? Ustaz Adi Hidayat mengingatkan kita tentang hal ini. Dijelaskan bahwa banyak keadaan manusia yang disibukkan oleh setan untuk mengkhayal.
Akhirnya, waktunya pun habis dan tidak digunakan untuk ikhtiar. Oleh sebab itu, ingatlah selalu ayat berikut untuk menepis angan-angan yang terpikirkan.
وَلَا تَتَمَنَّوْا مَا فَضَّلَ اللّٰهُ بِهٖ بَعْضَكُمْ عَلٰى بَعْضٍ ۗ لِلرِّجَالِ نَصِيْبٌ مِّمَّا اكْتَسَبُوْا ۗ وَلِلنِّسَاۤءِ نَصِيْبٌ مِّمَّا اكْتَسَبْنَ ۗوَسْـَٔلُوا اللّٰهَ مِنْ فَضْلِهٖ ۗ اِنَّ اللّٰهَ كَانَ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمًا ٣٢
Janganlah kamu berangan-angan (iri hati) terhadap apa yang telah dilebihkan Allah kepada sebagian kamu atas sebagian yang lain.
Bagi laki-laki ada bagian dari apa yang mereka usahakan dan bagi perempuan (pun) ada bagian dari apa yang mereka usahakan. Mohonlah kepada Allah sebagian dari karunia-Nya. Sesungguhnya Allah adalah Maha Mengetahui segala sesuatu. (Q.S. An-Nisa: 32)
Baca Juga: Jangan Membenci Suami
Baca ini untuk Kamu yang Senang Mengkhayal
Ustaz Adi mengungkapkan cara cepat untuk menghindari khayalan adalah dengan memalingkan secara langsung. Kalau ingin mendapat kenikmatan, harus berusaha atau ikhtiar.
Lebih baik mulai persiapkan rencana, ikhtiar untuk meraihnya, dan bertawakal kepada Allah. Tentang tawakal ini, dijelaskan Allah dalam surat Al-Hasyr ayat 18.
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوا اتَّقُوا اللّٰهَ وَلْتَنْظُرْ نَفْسٌ مَّا قَدَّمَتْ لِغَدٍۚ وَاتَّقُوا اللّٰهَ ۗاِنَّ اللّٰهَ خَبِيْرٌ ۢبِمَا تَعْمَلُوْنَ ١٨
Wahai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dan hendaklah setiap orang memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat). Bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Mahateliti terhadap apa yang kamu kerjakan. (Q.S. Al-Hasyr: 18).
Oleh sebab itu, orang yang selalu punya rencana dalam hidupnya, itu bagian dari sifat takwa. Hal tersebut menunjukkan betapa bertakwanya orang tersebut kepada Allah.
Akan tetapi, sebaliknya, orang yang tidak punya rencana dalam kehidupannya, itu menunjukkan kadar takwanya masih rendah.
Jadi, mulai dari sekarang, kita harus segera menata hidup kita kembali dengan baik. Mulailah membuat rencana yang bisa mendekatkan kita terhadap suatu hal yang diinginkan.
Semoga Allah memudahkan ikhtiar kita dan menjauhkan dari segala macam khayalan. Mari bersemangat berikhtiar untuk menunjukkan ketakwaan kita kepada Allah. [Cms]