ChanelMuslim.com – Para guru di Skotlandia menyatakan bahwa semakin banyak jumlah murid di wilayah itu yang pergi ke sekolah dalam kondisi kelaparan dan dalam beberapa kasus ada yang mencuri makanan dari temannya.
Serikat guru EIS melakukan penelitian sebagai bagian dari usaha mereka untuk mengatasi pengaruh kemiskinan di sekolah.
Sekitar setengah (51%) dari pihak-pihak yang ditanyakan melaporkan adanya peningkatan murid yang pergi ke sekolah tanpa sarapan.
Survei juga menemukan adanya peningkatan murid yang menerima makanan gratis sekolah dan ikut serta dalam perkumpulan makan pagi.
Lebih 300 guru sekolah dasar dan menengah ikut serta melakukan penelitian serikat pengajaran terbesar negara Inggris.
Satu dari lima (19%) mengidentifikasi jumlah kejadian anak yang meminta makanan dan bahkan mencuri makanan dari murid lain.
Serikat melaporkan peningkatan sebesar 22% pada murid yang meminta makanan gratis sekolah dan peningkatan 27% kehadiran pada perkumpulan makan pagi.
Mereka juga mengidentifikasi peningkatan 7% jumlah orang tua dan wali yang meminta bantuan bank makanan setempat.
Sekretaris Jenderal EIS Larry Flanagan mengatakan, “Temuan ini memberikan peringatan keras tentang pengaruh kemiskinan yang semakin merata terhadap anak-anak dan anak muda di negara ini.”[af/bbc]