ChanelMuslim.com- Pisang yang sudah matang bisa langsung disantap atau diolah menjadi berbagai jenis makanan camilan yang sehat. Menurut para ahli, pisang bisa menjadi camilan manis yang lebih sehat ketimbang biskuit.
Manfaat kesehatan yang mungkin didapatkan dari mengkonsumsi pisang termasuk menurunkan risiko kanker, asma, menurunkan tekanan darah dan meningkatkan kesehatan jantung.
Rincian gizi pisang ukuran sedang (sekitar 126 gram) dianggap satu porsi. Satu porsi pisang mengandung 110 kalori, 30 gram karbohidrat dan 1 gram protein. Selain itu, pisang menyediakan berbagai vitamin dan mineral.
Tapi ingatlah untuk hindari mengonsumsinya dengan cara digoreng, seperti menjadikannya pisang goreng atau pisang molen.
Baca Juga : Apel Merah atau Hijau, Mana yang Lebih Sehat?
Menggoreng bisa mengubah manfaat pisang menjadi merugikan, karena justru berisiko menghilangkan kandungan nutrisinya dan meningkatkan kadar lemak jenuh, yang bisa menyebabkan terkena kolestrol tinggi, obesitas, diabetes, penyakit jantung, dan tekanan darah tinggi.
Jadi bagaimana cara mengolah pisang agar kebaikan yang terkandung di dalamnya dapat bertahan?
Dijadikan sebagai jus atau smoothie. Kamu bisa menambahkan susu rendah lemak, madu, dan buah-buahan lainnya.
Campur irisan pisang dengan oatmeal. Agar lebih bernutrisi, kamu bisa menambahkan buah-buahan lain atau kacang almond.
Baca Juga : Manfaat Buah Anggur secara Medis
Pisang yang telah dihaluskan juga bisa dicampur ke adonan kue bolu. Selain bisa menambah cita rasa, kue bolu buatan Anda juga bisa menjadi lebih bernutrisi.
Mengoleskan selai kacang pada pisang juga bisa menjadi pilihan yang sehat.
Untuk mendapatkan manfaat pisang yang telah disebutkan di atas, imbangi dengan pola hidup sehat dan mengonsumsi pisang dengan cara yang bijak. Semoga bermanfaat.[Ind/Wld]