SALAH satu tempat wisata yang pas dikunjungi ketika liburan ke Kota Solo, Jawa Tengah adalah Ngargoyoso Waterfall.
Lokasi air terjun ini tepatnya berada di Dusun Surodadi, Desa Ngargoyoso, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Dari Kota Solo, jarak tempuhnya adalah sekitar 36 kilometer dengan waktu tempuh kurang-lebih 1 jam.
Ngargoyoso Waterfall adalah wisata air terjun yang mudah dijangkau. Wisatawan tidak perlu menuruni jalur anak tangga yang melelahkan. Wisatawan bisa langsung sampai di titik air terjunnya melalui pintu masuk bawah.
Baca juga: Rekomendasi Wisata Kuliner di Jalan Sabang yang Terkenal Enak dan Murah
Ngargoyoso Waterfall jadi Salah Satu Destinasi Wisata Terfavorit di Kota Solo, Jawa Tengah
Lokasi pintu masuk bawah tepat berada di depan air terjun setinggi sekitar 60 meter ini. Bahkan, medium bus bisa sampai parkiran bawah.
Tempat wisata ini juga pas untuk keluarga. Selain berfoto, pengunjung juga bisa bermain air di sungai atau kolam depan air terjun. Tenang saja karena kolam dan sungainya tidak dalam dan alirannya tidak deras.
Wisatawan juga bisa menjajal wahana di Ngargoyoso Waterfall, yakni keranjang sultan. Wisatawan akan duduk di kursi dalam keranjang, lalu seolah melayang di atas aliran sungai.
Tempat wisata ini juga menyediakan area camping bagi wisatawan yang ingin menikmati sensasi berkemah. Aliran sungai dan deru air terjun seolah membawa suasana damai dan tenang bagi mereka yang bermalam di sana.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Jika ingin berkunjung ke Ngargoyoso Waterfall, harga tiket masuknya adalah:
Pintu masuk atas
Rp 20.000 per orang dewasa
Rp 10.000 per anak usia 4 sampai 7 tahun
Pintu masuk bawah
Rp 30.000 per orang dewasa
Rp 15.000 per anak usia 4 sampai 7 tahun
Untuk wisata reguler, jam bukanya adalah pukul 08.00 WIB sampai 17.00 WIB. [Din]


