RESEP telur memang yang paling banyak dicari ketika akan menyiapkan menu sarapan. Selain praktis, telur juga kaya protein. Ada banyak resep telur yang cocok dikonsumsi salah satunya menu telur yang dicampur tomat.
Mmm, rasanya akan sangat menarik tuh. Lantas, gimana cara membuat cokelat panatelur tpmat dan apa saja bahan yang diperlukan untuk membuatnya? Berikut resepnya.
Baca Juga : Resep Tempe Lada Hitam Praktis Ekonomis untuk Menu Sehari-Hari
Resep Praktis Telur Tomat untuk Menu Sarapan di Akhir Pekan
by @masak.tv
Bahan:
5 btr telur ayam
3 buah tomat merah
1 btg daun bawang (iris)
2 sdm saus tomat
100 ml air
1 sdm tepung pati jagung (larutkan)
Garam
Kaldu jamur
Lada
Garnish :
Lada hitam
Daun bawang
Cara Membuat :
1. Potong tomat menjadi 8 bagian lalu siapkan panci untuk menumis.
2. Panaskan panci lalu masukan tomat, irisan daun bawang, saus tomat, air, kaldu jamur, garam dan lada lalu masak sampai tomat mengeluarkan sarinya.
3. Setelah tomat agak lunak lalu tuangkan larutan tepung pati jagung aduk rata lalu tiriskan.
4. Kocok telur di wadah terpisah.
Baca Juga : Resep Wedang Ronde, Minuman Hangat Cocok Dinikmati Saat Cuaca Dingin
5. Panaskan wajan lalu beri minyak.
6. Setelah panas tuangkan telur lalu dorong dan tarik dari sisi ujung ke tengah dengan sutil.
7. Setelah telur agak matang lalu tuangkan tomat tadi dan aduk perlahan.
8. Setelah dirasa cukup tingkat kematangan telurnya lalu sajikan.
View this post on Instagram
Selamat mencoba. [wmh]