4 Tips Memilih ASI Booster yang Aman

MENGKONSUMSI makanan bergizi menjadi keharusan bagi ibu menyusui supaya dapat menghasilkan ASI yang maksimal. Namun jika Bunda mengalami penurunan kuantitas produksi ASI, Bunda perlu memilih ASI booster untuk membantu ASI keluar tetap lancar.

Terbuat dari bahan-bahan alami

Memilih ASI Booster sebaiknya yang terbuat dari bahan alami untuk mencegah gangguan kesehatan baik bagi Bunda ataupun Si Kecil.

Bahan alami memiliki efek samping samping yang lebih rendah atau bahkan tidak ada sama sekali sehingga lebih aman.

Umumnya bahan alami yang digunakan sebagai ASI booster mengandung laktogagum yaitu zat yang dipercaya dapat membantu merangsang, mempertahankan atau meningkatkan produksi air susu ibu menyusui.

Baca Juga: Tips Mengatasi Anak yang Tidak Berhenti Makan

Tips Memilih ASI Booster yang Aman

Mudah untuk dikonsumsi

ASI Booster biasanya tersedia dengan beberapa bentuk seperti tablet, bubuk, dan sirup. Bunda bisa memilih yang memudahkan Bunda untuk mengkonsumsinya.

Memiliki tambahan vitamin dan mineral

Menurut Marsella Widjaja, seorang apoteker ynag menggeluti bidang research dan development, mengatakan bahwa ASI booster dengan tambahan vitamin dan mineral dapat membantu memenuhi kebutuhan nutrisi serta meningkatkan daya tahan tubuh selama menyusui.

Komponen yang biasanya dapat ditambahkan pada suplemen ASI booster di antaranya vitamin C, lemak, vitamin B6, vitamin D, protein serta karbohidrat.

Telah Teruji di BPOM

Yang paling penting adalah memastikan ASI booster yang Bunda pilih terlah teruju di Badan Pengawas Obat-obatan dan Makanan (BPOM).

Jika sudah terdaftar maka bisa dipastikan memiliki kandungan yang aman dan bisa digunakan sesuai dengan yang ditawarkan.

Itulah beberapa tips memilih ASI Booster yang aman, pastikan Bunda tidak salah pilih. [Ln]

Next Post