SIAPA nih yang suka coba-coba bikin jajanan sendiri di rumah? Jangan kehabisan ide ya Bunda. Kreasi pizza mini sederhana ini bisa dibuat tanpa ribet.
Resep ini dikutip dari Instagram bunda @alunrahma, diakunnya juga ia membagikan tips agar rotinya mengembang.
Dalam proses pembuatnnya pastikan ragi sudah berbuih saat dicampur, kemudian uleni dengan tangan hingga kalis, masukin airnya sedikit-sedikit secukupnya hingga bisa diuleni.
Selengkapnya, simak langsung aja yuk simak di bawah ini.
Baca Juga : 2 Resep MPASI dengan Bahan Dasar Daging Sapi
Resep Ide Jajanan untuk Anak di Rumah
(Pizza Teflon)
Bahan Roti:
200 gr Tepung terigu protein sedang
1 ½ sdt Ragi (fermipan)
½ sdm Gula Pasir
½ sdt Garam
2 sdm Minyak Goreng
150 ml Air hangat
Bahan Topping :
2 Buah Sosis Sapi
½ Siung Bawang Bombai
½ Buah Paprika (opsional)
4 sdm Saos Tomat
2 sdm Saos Sambal
50 gr Keju Mozarella/Cheddar parut
Baca Juga : Resep Sate Maranggi, Ide Menu BBQ-an Bersama Keluarga saat Idul Adha
Cara Membuat:
Campurkan air hangat, ragi, dan gula pasir. Diamkan selama 10-15 menit hingga berbuih.
Siapkan wadah, campurkan terigu, minyak, dan garam. Masukkan campuran ragi yang telah berbuih secara perlahan sambil diuleni menggunakan tangan. Uleni hingga adonan kalis. Diamkan adonan di dalam wadah ditutup menggunakan kain basah selama 1 jam agar adonan roti mengembang, sisihkan.
Siapkan bahan topping, cincang bawang Bombay, potong sosis dan juga paprika.
Siapkan Teflon, olesi menggunakan margarin atau minyak goreng. Masukkan adonan roti, lalu pipihkan hingga menutupi semua permukaan Teflon. Tusuk-tusuk adonan menggunakan garpu.
Olesi bagian atas adonan menggunakan campuran saos tomat dan sambal hingga merata. Lalu tata bawang Bombay diatasnya,dilanjutkan dengan penataan sosis dan paprika. Olesi sosis menggunakan sisa saos sambal. Beri parutan keju cheddar/mozzarella di atasnya.
Masak pizza menggunakan api kecil, dan di tutup. Masak hingga pizza matang. Matikan kompor (sekitar 30 menit dengan api kecil).
Pizza Teflon siap dinikmati. [wmh]