ChanelMuslim.com – Dalam lawatan pertamanya ke Israel tahun ini, Menlu AS John Kerry bertemu para pejabat Israel dan Palestina untuk meredakan ketegangan terbaru antara kedua pihak itu yang telah menewaskan lebih dari 100 orang.
Berdiri disamping Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, Menteri Luar Negeri Amerika John Kerry mengatakan kunjungannya bertujuan menekan aksi kekerasan yang terjadi dan mencari cara memulihkan ketertiban.
“Tidak satupun orang harus hidup ditengah kekerasan setiap hari dimana terjadi serangan di jalan-jalan dengan menggunakan pisau, gunting atau mobil,” ujar Kerry.
Departemen Luar Negeri Amerika mengatakan Kerry dan Netanyahu membicarakan langkah-langkah guna menghentikan kekerasan dan memperkuat kerjasama keamanan.
Kerry juga bertemu dengan Presiden Palestina Mahmoud Abbas selama kunjungannya ke Israel.
Dalam dua bulan ini, setidaknya 89 orang Palestina, 19 warga Israel dan satu pelajar Amerika telah tewas akibat kerusuhan di sana.[af/voa]