PRESIDEN Republik Indonesia untuk periode 2024 hingga 2029 telah menunjuk tujuh Utusan Khusus Presiden yang akan menjalankan tugas di berbagai bidang strategi.
Presiden Prabowo Subianto lantik sebanyak 7 utusan khusus di Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/10/2024).
Pelantikan ini berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 76M tahun 2024 tentang pengangkatan Utusan Khusus Presiden Periode 2024-2029.
Setelah dibacakan Keputusan Presiden, Prabowo selanjutnya mengajak para utusan Presiden itu untuk membaca sumpah yang dirinya bacakan.
Baca juga: Daftar Nama Para Menteri Kabinet Merah Putih yang telah Dilantik Presiden Prabowo
Berikut Daftar Nama Tujuh Utusan Khusus Presiden Periode 2024 Hingga 2029
Berikut daftar nama:
Mardiono sebagai Bidang Ketahanan Pangan,
Setiawan Ichlas sebagai Bidang Ekonomi dan Perbankan,
Mari Elka P sebagai Bidang Perdagangan,
Zita Anjani sebagai Bidang Pariwisata,
Raffi Ahmad sebagai Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni,
Ahmad Ridha S sebagai Bidang UMKM Ekonomi Kreatif dan Digital,
Miftah Maulana H sebagai Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.
Para utusan khusus ini akan menghadapi tantangan besar dalam mewakili Indonesia di kancah internasional, terutama dalam kondisi global yang terus berubah.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Namun, dengan latar belakang dan pengalaman yang mereka miliki, diharapkan mereka dapat membawa Indonesia semakin dihormati dan diperhitungkan dalam isu-isu global, serta mampu memperjuangkan kepentingan nasional di berbagai bidang.
Presiden berharap agar para utusan ini tidak hanya menjadi representasi simbolis, tetapi juga berperan aktif dalam menciptakan solusi dan kerja sama internasional yang konkret, sesuai dengan visi Indonesia sebagai negara yang berdaulat, maju, dan berperan penting di dunia. [Din]