ChanelMuslim.com – Di usia 50-an, maka harus jauh lebih ekstra lagi dalam menjaga kesehatan. Sebenarnya, tidak hanya para lanjut usia, tapi para anak muda juga harus lebih menjaga kesehatan.
Baca Juga: Resep Islam dalam Menjaga Kesehatan Lahir Batin
Menjaga Kesehatan di Usia 50-an
Namun, saat memasuki usia 50-an, periksalah empat hal, yaitu tekanan darah, gula darah, fungsi ginjal, dan kolesterol.
Selain itu, kurangilah tiga hal, yaitu garam, gula, dan produk bertepung. Perbanyaklah konsumsi sayur-sayuran, kacang-kacangan, dan buah-buahan.
Usahakan mengonsumsi makanan yang memang mengandung kalsium dan vitamin D, seperti brokoli, bayam, produk susu.
Alasannya adalah karena berbagai perubahan terjadi, terutama pada lambung dan hormon. Hal ini membuat penyerapan kalsium dan vitamin D akan semakin berkurang yang biasanya mulai terjadi di usia 40 tahun.
Oleh sebab itu, ini meningkatkan risiko osteoporosis akibat berkurangnya kadar estrogen di dalam tubuh. Tulang menjadi lebih mudah rusak dan patah.
Jangan terlalu sering mengingat masa lalu dan berkeluh kesah. Carilah teman yang mencintaimu, keluarga yang peduli, pikiran positif, dan rumah yang hangat serta menentramkan.
Lima hal yang perlu dilakukan agar tetap sehat adalah berjemur, tersenyum, olahraga ringan, kurangi berat badan, dan lakukan pekerjaan sukarela.
Semoga Sahabat Muslim tetap sehat di masa lanjut usianya. Mari selalu menjaga kesehatan agar tidak menyesal di hari tua nanti. [Cms]
@herbal_kesehatan