ChanelMuslim.com – Heri Koswara resmi dilantik menjadi Ketua Asosiasi Futsal Kota Bekasi pada Jumat (15/10). Heri menyatakan apresiasinya kepada warga Bekasi karena menjadi bagian dari Jawa Barat yang menjadi Juara PON XX Papua.
Kemudian, Heri berharap, futsal Kota Bekasi dapat meraih medali emas pada Porprov 2022 mendatang.
“Mudah-mudahan, atlet Kota Bekasi dari cabang olahraga futsal di PON XX bisa maksimal di Porprov 2022 dan mampu meraih medali emas,” kata Heri Koswara.
Ada dua orang perwakilan dari Kota Bekasi dan meraih perak pada PON lalu.
Setelah dikukuhkan menjadi Ketua, Heri mengatakan ada beberapa titik yang harus jadi pekerjaan rumah, misalnya sarana olahraga futsal yang sampai saat ini belum ada.
Baca Juga: Heri Koswara Terpilih Menjadi Ketua Umum LASQI Bekasi
Resmi Dilantik Jadi Ketua Futsal Bekasi, Heri Koswara Targetkan Emas di Porprov 2022
Lalu, ia juga menyinggung soal rencana lapangan berstandar internasional di area Mustika Jaya yang akan segera dibangun dan juga bibit atlet unggul di Bekasi.
“Banyak sekali bibit-bibit di Kota Bekasi, sayangnya kita belum mampu mencetak atlet yang unggul. Nah inilah tantangan futsal Kota Bekasi ke depan yang harus diwujudkan secara bersama,” jelas Heri.
Sementara itu, Ketua KONI Kota Bekasi Abdul Rosyad Irwan mengatakan, selamat kepada pengurus futsal yang baru dilantik. Dia pun berharap, futsal bisa mewujudkan tiga besar di Porprov 2022.
“Coba lihat, sarana dan prasarana kita yang sangat minim, hanya ada stadion Patriot Chandrabhaga. Tetapi kita harus maklumi kondisi ini. Bahwa apapun itu, dengan kepengurusan futsal sekarang ini, kita harus mampu menembus tiga besar di Porprov 2022,” kata Yan Rasyad, panggilan akrabnya.
Di sisi lain, Wakil Walikota Bekasi Tri Adhianto mendukung Heri Koswara menjadi Ketua Asosiasi Futsal Kota Bekasi dan berharap futsal Kota Bekasi bisa lebih maju lagi.
“Anggaran untuk pembangunan arena futsal sebesar Rp10 miliar bukan masalah. Apalagi ketua futsal Kota Bekasi adalah anggota DPRD Jabar yang bisa menarik anggaran ke Kota Bekasi,” ujarnya.
Pada PON XX, Jabar sudah juara umum. Tri Adhianto berharap Kota Bekasi dapat meraih tiga besar pada Porprov 2022.[ind]