ChanelMuslim.com – Yuk sarapan pagi dengan nasi goreng suna cekuh.
Nasi goreng suna cekuh (bawang putih, kencur) merupakan salah satu kuliner khas bali. Aroma dan rasanya khas dengan rasa yang sedap mantap.
Menu khas Bali ini bisa jadi pilihan sajian sarapan keluarga. Apalagi yang sering stok nasinya di pagi hari masih melimpah. Resep ini sangat recommended untuk dicoba.
Baca Juga: Nasi Goreng Sambal Terasi, Ide Sajian Memanfaatkan Sisa Nasi
Resep dari Cookpad Fitriana Windha yang direcook oleh Bundi (Bunda Windhi) di akun instagramnya @dapur_keriting bisa jadi referensi. Berikut ini kutipan resepnya:
NASI GORENG SUNA CEKUH
Bahan-Bahan:
4 siung bawang putih
2 siung bawang merah
Sejempol kencur
2 cm kunyit (kira-kira)
Sedikit terasi
1 butir telur
6 buah cabai (sesuai selera/ 3 buah)
Gula, garam, lada secukupnya dan gula jika suka
Cara Membuat:
1. Haluskan semua bumbu, tumis hingga harum. Pinggirkan.
2. Orak arik telur (didadar) aduk dengan bumbu.
3. Masukkan nasi. Aduk hingga rata.
Sajikan bersama pelengkap lainnya seperti lauk ikan, ayam, daging, rendang, sayuran lalapan, mentimun, sambal dan kerupuk. Olahan ini sangat pas dan untuk keluarga penyuka kuliner Indonesia terutama berbumbu kencur.
Asli rasanya pas sekali. Apalagi disantap hangat ditemani secangkir infused water. Segar dan nikmat.
Penasaran rasanya. Yuk buat bersama keluarga tercinta. Selamat mencoba dan semoga menginspirasi sahabat muslim. [jwt]