• Tentang Kami
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
Jumat, 30 Januari, 2026
No Result
View All Result
FOKUS+
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah
Chanelmuslim.com
No Result
View All Result
Home Khazanah

Ketika Ja’far bin Abu Thalib Menjadi Juru Bicara di Hadapan Raja Najasyi (1)

11/12/2015
in Khazanah
246
SHARES
1.9k
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram
ADVERTISEMENT
foto: www.authorstream.com
foto: www.authorstream.com

Chanelmuslim.com – Perhatikan pemuda gagah itu. Warna kulitnya merah cerah bercahaya. Ia lemah lembut, sopan, santun, pengasih, penyayang, baik, rendah hati dan shalih. Ia pemberani, tak kenal takut. Ia pemurah, tak takut miskin. Jiwanya begitu bersih. Ia jujur dan bisa dipercaya.

Pendeknya, semua sifat baik dan keistimewaan ada pada laki-laki ini.

Namun, Anda perlu heran karena Anda sedang berhadapan dengan orang yang paling mirip dengan Rasulullah, baik bentuk tubuh maupun akhlaknya.

Anda sedang berhadapan dengan orang yang dijuluki Rasulullah sebagai “Penyantun orang-orang miskin”.

Anda sedang berhadapan dengan orang yang dijuluki Rasulullah sebagai “Si Bersayap Dua di Surga”.

Anda sedang berhadapan dengan “Si Burung Surga” yang selalu berkicau.

Siapakah dia? Dia adalah Ja’far bin Abu Thalib. Satu dari para tokoh generasi Islam pertama yang mempunyai saham besar dalam mewarnai nurani kehidupan.

Ia datang kepada Rasulullah saw untuk memeluk Islam. Sungguh satu kemuliaan tersendiri bagi mereka yang memeluk Islam di masa-masa awal. Hari itu, sang istri, Asma’binti Umais, juga memeluk Islam.

Gangguan dari orang-orang kafir, mereka hadapi dengan berani dan sabar.

Ketika Rasulullah memutuskan agar kaum muslimin hijrah ke Habasyah, Ja’far dan istrinya ikut dalam rombongan hijrah itu. Mereka tinggal di sana cukup lama, hingga dikarunia 3 anak : Muhammad, Abdullah, dan Auf.

Selama di Habasyah, Ja’far tampil sebagai juru bicara yang cekatan. Ia pantas mewakili Islam dan Rasulullah. Itu semua karena Allah telah memberinya karunia istimewa berupa hati yang tenang, akal dan pikiran yang cerdas, jiwa yang mampu membaca situasi, dan cara bicara yang baik.

Hijrahnya kaum muslimin ke Habasyah tidak mampu meredam kemarahan dan kebencian orang-orang kafir Quraisy, bahkan mereka takut kaum muslimin akan semakin besar di Habasyah. Paling tidak, mereka merasa malu karena kaum muslimin bisa lolos dengan selamat dari Mekah. Atau, keberadaan kaum muslimin di Habasyah akan memberikan harapan masa depan bagi Muhammad dan agama Islam.

Mereka sepakat untuk mengirim dua orang utusan menghadap Raja Najasyi dengan membawa hadiah-hadiah yang sangat berharga. Tujuannya hanya satu, agar Raja Najasyi mengusir Kaum Muslimin dari Habasyah.

Dua orang utusan itu ialah Abdullah bin Abu Rabi’ah dan Amru bin ‘Ash, yang saat itu belum memeluk Islam.

Najasyi, Raja Habasyah saat itu, adalah pemeluk Nasrani sejati. Jauh dari fanatisme dan menutup diri.

Nama baik dan keadilannya telah tersebar ke mana-mana. Karena itulah Rasulullah saw. memilih Habasyah sebagai tempat hijrah bagi kaum muslimin. Dan karena itu pula kaum kafir Quraisy merasa khawatir kalau maksud dan tipu muslihat mereka tidak berhasil. Oleh sebab itu, mereka membekali kedua utusan dengan hadiah-hadiah yang sangat berharga untuk para pendeta. Para pembesar kafir Quraisy berpesan kepada kedua utusan untuk tidak bertemu Najasyi sebelum memberikan hadiah kepada para pendeta, dan sampai para pendeta itu setuju dengan maksud kedatangan mereka, sehingga nantinya para pendeta berada di pihak mereka saat bertemu Najasyi.

Kedua utusan itu pun tiba di Habasyah. Mereka bertemu para pendeta dengan membawa hadiah-hadiah berhaga. Setelah itu baru mengirimkan hadiah kepada Najasyi.

Mereka tidak henti-hentinya berusaha menyulut kebencian para pendeta kepada kaum muslimin. Keduanya meminta dukungan mereka agar Raja Najasyi mengusir kaum muslimin dari Habasyah. (bersambung)

Sumber :  60 Sirah Sahabat Rasulullah SAW/Khalid Muhammad Khalid/Al Itishom

Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM
Previous Post

Kantor Advokasi Muslim AS Dievakuasi Setelah Terima Surat Berisi Bubuk Putih

Next Post

Partai Kanselir Jerman Angela Merkel Serukan Larangan Burqa

Next Post

Partai Kanselir Jerman Angela Merkel Serukan Larangan Burqa

Lebih Dekat dengan Dajal (2)

De Ranch : Wisata Berkuda Ala Koboi

  • Cara Memutuskan Doa-doa Buruk

    Hadis tentang Lima Malam saat Doa Tidak Tertolak

    507 shares
    Share 203 Tweet 127
  • Ngargoyoso Waterfall jadi Salah Satu Destinasi Wisata Terfavorit di Kota Solo, Jawa Tengah

    106 shares
    Share 42 Tweet 27
  • Kehadiran Deswita Maharani dan Ferry Maryadi di Acara Lamaran Syifa Hadju dan El Rumi Menambah Kesan Hangat

    72 shares
    Share 29 Tweet 18
  • Doa Ibu yang Mengubah Nasib Anak

    3439 shares
    Share 1376 Tweet 860
  • 124 Nama Sahabiyat untuk Bayi Perempuan

    7905 shares
    Share 3162 Tweet 1976
  • Terjemahan Hadits Arbain Pertama Lengkap dengan Huruf Latin

    5272 shares
    Share 2109 Tweet 1318
  • Rekomendasi Baju Lebaran 2026, Selain Rompi Lepas

    6708 shares
    Share 2683 Tweet 1677
  • Contoh Format Isi CV Taaruf yang Bisa Kamu Ikuti

    403 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Yang Berhak Memandikan Jenazah Ibu

    2874 shares
    Share 1150 Tweet 719
  • Ayat Al-Qur’an tentang Traveling

    577 shares
    Share 231 Tweet 144
Chanelmuslim.com

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga

Navigate Site

  • IKLAN
  • TENTANG KAMI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • REDAKSI
  • LOWONGAN KERJA

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga