ChanelMuslim.com – Lembang memang memiliki banyak pilihan wisata berkonsep wisata keluarga. Dengan tempat yang sangat luas membuat wisata keluarga makin seru. Salah satunya , Wisata kuda ala koboi De Ranch.
De Ranch awalnya merupakan tempat pemeliharaan kuda tunggang, dan peternakan beberapa ekor sapi perah. Luasnya sekitar 5 Ha.
Desember 2007, De’ Ranch resmi dibuka untuk umum sebagai tempat wisata kuda ala cowboy yang bertemakan ‘food, leisure and knowledge’.
Sekarang De’ Ranch mempunyai sekitar 20 ekor kuda dari berbagai daerah. Dalam pengoperasian wisata kuda, De’Ranch bekerja sama dengan masyarakat pemilik kuda yang berdomisli di sekitar lokasi De’Ranch. De’Ranch memberikan nuansa baru dalam wisata alam dengan menampilkan nuansa peternakan dimana kuda merupakan hewan pekerja yang utama seperti di zaman koboi.
Selain berkuda, aktivitas lainnya yang bisa dilakukan di De’ Ranch antara lain flying fox, ATV, memancing, balon air, fun boat dan masih banyak lagi yang wajib dicoba.
Kalau kita lelah menunggang kuda koboi, kita bisa mencicipi kuliner yang lezat yang jadi unggulan dari tempat ini.
Sosis Bakar khas De’Ranch! Sosis Bakar De’Ranch memiliki bumbu dan sosis khusus. Nasi goreng, batagor, siomay Bandung, ikan bakar, ayam goreng/bakar, mie baso, tahu pletok, tempe mendoan, jagung dan ketan bakar, bakery, dll.
Aktivitas dan permainan beserta tarifnya di De’ Ranch antara lain :
Delman – Rp. 30.000/ putaran/ 3 orang
Triker – Rp. 25.000/ 15 menit/ orang
Kuda Tunggang – Rp. 25.000/ putaran/ orang
Kuda Poni – Rp. 25.000/2x putaran lap poni/anak
The Gold Hunter – Rp. 20.000/ 15 menit/ orang
Fun Boat – Rp. 20.000/ 15 menit/ orang
Kolam Pancing – Rp. 20.000/ 30 menit/ orang
Flying Fox – Rp. 20.000/ 1x luncur/ orang
Balon Air – Rp. 20.000/ 5 menit/ orang
Sepeda Track – Rp. 20.000/ 15 menit/ orang
Sepeda Balita – Rp. 20.000/ 30 menit/ anak
Loncat Anak – Rp. 20.000/ 15 menit/ anak
Mancing Balita / Tangkap Ikan – Rp. 20.000/ 15 menit/ anak
Trampolin – Rp. 20.000/ 5 menit/ orang
Panahan (Archery) – Rp. 20.000/ 10 anak panah/ orang
Kolam Indian Totem Web – Rp. 20.000/ 15 menit/ orang
Pony Kidz – Rp. 20.000/ 15 menit/ anak
Kidtrik – Rp. 20.000/ 15 menit/ anak
Kuda Ayun – Rp. 20.000/ 3 menit/ orang
Peti Luncur – Rp. 15.000/ 2x luncur/ anak
Delman Luar (keliling seputar Lembang) Rp. 40.000/ 3 orang
Riding out (menunggang kuda ke luar lokasi De’Ranch)
Rp. 200.000/ 60 menit/ orang (minimal 2 orang)
Ket : Harga tidak mengikat dan sewaktu – waktu dapat berubah.
De’Ranch sendiri berlokasi di Jln. Maribaya no. 17, Lembang – Bandung info lebih lanjut bisa klik deranchlembang.com Open daily: Selasa-Minggu 09.00 – 17.00. Weekend/hari libur: 08.00 – 18.00
Semoga jadi referensi berlibur bersama Keluarga.
(jwt/infobandung)