APA saja bahan kue pengganti gula? Tidak jarang, kita bingung saat ingin membuat kue karena takut dengan gula yang digunakan bisa menyebabkan diabetes.
Oleh sebab itu, salah satu cara untuk mengurangi kekhawatiran tersebut adalah dengan menggunakan bahan kue pengganti gula.
Baca Juga: 6 Titik Kritis Kehalalan Bahan dan Alat dalam Kue Kering
3 Bahan Kue Pengganti Gula
Berikut tiga bahan alternatif yang bisa digunakan saat membuat kue:
1. Madu
Madu memiliki khasiat yang sangat banyak bagi tubuh. Madu juga bisa jadi alternatif pengganti gula karena rasanya yang memang sudah manis.
Madu banyak digunakan untuk pengganti gula pada makanan dan minuman. Cukup tambahkan beberapa tetes madu untuk olahan makanan maupun minuman seusai kebutuhan.
2. Pisang
Pisang juga sering dijadikan bahan untuk membuat kue karena buah ini sangat manis. Rasa manis pada pisang sudah mencukupi kebutuhan gula pada setiap olahan.
Banyak olahan pisang seperti Banana Cake, kue pisang, pisang bakar. Jika membuat makanan dengan tambahan pisang tidak perl menambah gula lagi.
3. Kurma
Kurma bahkan terbukti memiliki kadar gula yang sangat bagus dan aman dari diabetes. Kurma mulai dijadikan pengganti gula.
Beberapa makanan juga dicampur dengan kurma. Bahkan kini kurma diolah menjadi gula kurma yang bisa dicampur ke dalam aneka makanan dan minuman.
Semoga bermanfaat sahabat muslim! [Jwt/Cms]