KETAHUI beberapa keuntungan yang bisa kita dapatkan dengan memakai kosmetik ramah lingkungan. Hari Bumi yang diperingati setiap 22 April menjadi pengingat akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan.
Salah satu langkah sederhana, namun berdampak besar adalah dengan beralih ke produk kecantikan ramah lingkungan atau eco-cosmetics.
Berbeda dengan produk kecantikan konvensional, eco-cosmetics menggunakan bahan-bahan alami yang tidak hanya aman untuk kulit, tetapi juga lebih bersahabat terhadap lingkungan.
Baca juga: Beberapa Kandungan Skincare untuk Hidrasi Kulit Selama Musim Kemarau
Beberapa Keuntungan Memakai Kosmetik Ramah Lingkungan
Berikut keuntungan memakai kosmetik ramah lingkungan:
Lebih ramah lingkungan
Produk kecantikan konvensional sering mengandung bahan kimia sintetis yang dapat mencemari udara, tanah, dan air.
Beberapa di antaranya bahkan berkontribusi terhadap kerusakan ekosistem, seperti pemutihan terumbu karang akibat kandungan tertentu dalam tabir surya.
Sementara itu, eco-cosmetics atau kosmetik ramah lingkungan dibuat dari bahan-bahan organik yang ditanam tanpa pestisida atau pupuk kimia.
Hal ini membantu menjaga keanekaragaman hayati dan mendukung praktik pertanian yang berkelanjutan.
Aman bagi kesehatan tubuh
Banyak produk kecantikan mengandung zat berbahaya seperti paraben dan petrokimia, yang bisa terserap oleh tubuh dan memicu gangguan kesehatan jangka panjang.
Oleh karenanya, eco-cosmetics atau kosmetik ramah lingkungan hadir sebagai pilihan yang lebih aman karena umumnya bebas dari zat beracun dan menggunakan bahan alami yang lebih sesuai dengan kebutuhan kulit.
Menutrisi kulit dan rambut secara alami
Kulit dan rambut membutuhkan nutrisi untuk menjaga kesehatannya. Perawatan alami mendukung proses regenerasi kulit dan rambut secara alami tanpa mengganggu keseimbangan biologis tubuh.
Produk berbahan alami seperti minyak zaitun, lidah buaya, atau minyak kelapa dalam eco-cosmetics membantu memberikan kelembapan, memperkuat lapisan pelindung kulit, serta memperlambat tanda-tanda penuaan.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Terjangkau dan bisa dibuat sendiri
Meskipun sering diasosiasikan dengan harga mahal, kenyataannya kosmetik ini kini hadir dalam berbagai pilihan harga.
Banyak merek lokal maupun internasional yang menawarkan produk ramah lingkungan dengan harga yang bersaing.
Bahkan, bagi yang ingin lebih hemat dan kreatif, beberapa produk bisa dibuat sendiri di rumah dengan bahan-bahan sederhana seperti minyak nabati, gula, dan essential oil.
Cocok untuk kulit sensitif
Kulit sensitif membutuhkan produk yang lembut dan minim iritasi. Eco-cosmetics atau kosmetik ramah lingkungan tidak mengandung pewangi buatan atau pengawet sintetis yang biasanya menjadi pemicu reaksi alergi.
Dengan formulasi alami, produk ini dapat digunakan oleh semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif atau orang yang memiliki alergi tertentu. [Din]