ChanelMuslim.com – Yup, hari ketiga di Turki, Oki Setiana Dewi kembali mengunggah keseruannya menikmati liburab bareng keluarga. Tidak hanya bersama sang suami dan anak. Dirinya juga menikmati liburan bareng Ibu dan adiknya Ria Ricis.
Setelah sebelumnya dia mengunggah perjalanan di Bhosporus Cruise dan Masjid Ulu Cammi , kali ini dirinya berkisah tentang Tarian Sufi. Usai menikmati Tarian Sufi tersebut, Oki menuliskan komentar berikut :
Tarian Sufi ( Whirling Dervishes ) merupakan Tarian yang sangat religius dari Timur Tengah. Tarian ini merupakan inspirasi dari Filsuf dan Penyair Turki yang bernama Maulana Jalaluddin Rumi, dimana tarian ini bermakna bahwa dasar dari kehidupan di dunia dan di bumi ini adalah berputar. Tarian ini juga dianggap sebagai bentuk sebuah ekspresi dari rasa cinta, kasih, dan sayang yang maha tinggi dari seorang hamba kepada sang Robbi. Gerakan tubuh memutar berlawanan dengan arah jarum jam sebagai bentuk menyatukan diri dengan sang pencipta.
Tarian ini mendapat pro kontra dari masyarakat. So..sy dan keluarga menikmati tariannya sbg bentuk budaya ,” tulisnya di akun instagramnya @okisetianadewi.
Bagaimana menurut Anda Tarian Sufi ini?(jwt)