ChanelMuslim.com – Marie Sklodowska Curie Actions (MSCA) menjadi program pendanaan riset di Eropa yang cukup banyak didambakan para peneliti. Program pendanaan ini sangat berfokus pada program PhD tanpa harus pusing mencari uang tambahan.
Para penerima pendanaan ini akan mendapatkan €3110 per bulan untuk tunjangan hidup.
Baca Juga: Uni Eropa Selenggarakan Webinar Pendanaan Program Doktoral di Eropa
Tentang Program MSCA
Tunjangan tersebut sangat tergantung di negara Eropa mana penerima pendanaan alan tinggal. Kalau biaya hidupnya lebih besar, seperti Jerman, maka dana akan dilebihkan.
Selain itu, akan diberikan tunjangan mobilitas, misal ongkos untuk menghadiri konferensi dan tunjangan keluarga sebesar €650 per bulan.
Hal tersebut disampaikan oleh Koordinator Regional EURAXESS Worldwide, Dr. Susanne Retzow-Vasu dalam acara webinar yang diselenggarakan oleh Uni Eropa Sabtu, (28/8/2021)
Dr. Susanne menjeoaskan apa itu program MSCA.
“Jadi, memang program ini disiapkan untuk menghormati salah satu peneliti terkenal, Marie Sklodowska, khususnya bidang radio aktif,” ujarnya.
MSCA memiliki fokus khusus pada bidang pengembangan karier di bidang riset dan menyediakan program mobilitas bagi para scientist.
Selain itu, dibahas jugga tentang program doctoral. Saat baru memulai karier, Sahabat Muslim bisa mendapatkan kesempatan pendanaan MSCA.
“Apabila nanti terus menunjukkan perkembangan, maka bisa kembali mengajukan permohonan lagi untuk doctoral. Nantinya juga bisa melakukan kolaborasi dentan peneliti yang berasal dari lintas negara,” jelasnya.
Cara Pendaftaran
Pendanaan ini tidak hanya untuk universitas, tetapi mencakup lembaga publik, perusahaan, dan lembaga nirlaba. Semuanya bisa berupaya untuk mendapatkam pelatihan terbaik.
MSCA menjadi kesempatan yang sangat baik. Setiap fokus bersifat interdisiplin, sehingga akan medapatkan pelatihan yang bisa mengembangkan skills.
Nantinya, para penerima pendanaan tidak hanya menghabiskan waktu bertahun-tahun hanya di satu lembaga, sehingga setelah lulus, sudah memiliki pengetahuan yang komprehensif.
Peluang pendanaan terbuka bagi seluruh mahasiswa PhD di mana pun. Kewarganegaraan bukan masalah.
Cara melamar dalam program MSCA adalah hampir sama persis dengan melamar kerja. Hal yang terpenting adalah kita punya profil yang sangat detail dan spesifik.
Nantinya, akan dicari kandidat dengan profil atau latar belakang tertentu.
“Oleh sebab itu, ketika ingin melamar, bukan hanya mengirim CV secara asal saja, tapi harus memperhatikan hal penting, seperti apakah saya cocok menjadi kandidat pada bagian ini,” tambah Dr. Susanne.
Dr Susanne pun selalu menekankan agar membuat CV dengan baik. Mintalah orang lain untuk melihat CV kita agar bisa mendapatkan masukan terkait apa yang harus diperbaiki.
Terakhir, updatelah selalu informasi pendanaan, khususnya MSCA pada laman https://euraxess.ec.europa.eu/
Selain MSCA, pada laman tersebut kita bisa mendapatkan banyak informasi lain, terkait pendanaan riset dan inovasi.
Uni Eropa menyelenggarakan acara webinar yang membahas terkait pendanaan atau beasiswa program doktroral.
Webinar ini berjudul “Opportunities to Obtain PhD Scholarships in Europe” yang diselenggarakan Sabtu, (28/8/2021).
Acara tersebut diadakan sebagai bentuk kerja sama riset dan inovasi. Di tengah pandemi seperti sekarang inovasi-inovasi baru sangatlah dibutuhkan untuk tetap bertahan. [Cms]