ANAK yang memiliki saudara kandung terkadang bertanya kepada Bunda “Siapa anak kesayangan Bunda?” atau “Siapa anak kesayangan Ayah?”
Orangtua mungkin menolak untuk menjawabnya, dan memberitahu kepada si anak bahwa Bunda dan Ayahnya sama-sama menyayangi seluruh anaknya.
Dilansir dari Very Well Family, jawaban tersebut tidak selalu akurat dan anak-anak terkadang dapat merasakannya.
Faktanya, penelitian memberi tahu kita bahwa anak-anak sering merasa bahwa salah satu saudara mereka lebih disayangi.
Baca Juga: Tips Memelihara Hewan Kesayangan
Jika Anak Bertanya, Siapa Anak Kesayangan Bunda?
Anak tertentu juga akan melihat bahwa dirinya memiliki lebih banyak kemiripan dengan orangtuanya daripada saudara kandungnya yang lain.
Sebagai mana telah dijelaskan di artikel sebelumnya, bahwa orangtua cenderung lebih sayang kepada anak yang memiliki banyak kemiripan dengannya.
“Untuk mengatasi hal ini dengan cara yang sehat, orangtua harus menyadari bahwa anak kesayangan mereka, pada kenyataannya, adalah anak yang paling mirip dengan mereka,” kata Paul Hokemeyer, LMFT, PhD, terapis pernikahan dan keluarga berlisensi di New York.
“Orangtua kemudian dapat menyadari bahwa anak-anak mereka yang lain adalah hadiah yang akan memberi mereka pelajaran dalam hidup, atau tutor yang akan mengajari mereka bagaimana menjadi manusia yang lebih berempati dan berbelas kasih.”
Meskipun penggunaan bahasa “kesayangan atau tersayang” harus dihindari, orangtua dapat menjelaskan kepada anak-anak bahwa karakteristik tertentu yang ada di salah satu anaknya banyak membantu mereka.
Misalkan Bunda menjelaskan kepada anak-anak yang lain, “Ibnu (anak kesayangan) tidak rewel saat Bunda tidak memberikan apa yang dia inginkan.”
Kemudian, orangtua dapat menjelaskan dengan banyak cara untuk menghargai, menyayangi dan merawat anak yang lainnya sehingga mereka tidak merasa terpinggirkan.
Orangtua juga dapat menunjukkan betapa kalian sangat menghargai sifat dan minat yang anak-anak bawa ke keluarga.
Katakan bahwa mereka masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan, walaupun begitu orangtua akan terus menyayangi dan membimbing mereka. [Ln]