ChanelMuslim.com – Bunda, berkreasi dengan nasi goreng tentu sudah menjadi keharusan. Karena nasi goreng selalu jadi hidangan keluarga dan penyelamat saat bunda malas memasak.
Nasi Goreng Teri bisa jadi salah satu ide kreasi nasi goreng hari ini.
Bahan-Bahan :
3 piring nasi putih
6 siung bawang putih, cincang halus
1 butir bawang bombay ukuran kecil, cincang halus
3 butir telur, kocok lepas
3 cabe merah besar, iris serong
3 cabe hijau, iris serong
7 cabe rawit, iris halus
2 genggam tauge
3 sdm kecap ikan
4 sdm teri medan, goreng
2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt gula pasir
3 batang daun bawang, iris
Minyak untuk menumis
Cara Membuat :
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum kemudian sisihkan ke tepi wajan.
2. Tuang telur, aduk rata hingga menjadi orak-arik.
3. Masukkan cabe merah, cabe hijau, cabe rawit dan tauge. Aduk hingga rata.
4. Masukkan nasi putih, kecap ikan, garam, gula pasir dan merica bubuk. Aduk-aduk hingga rata dan masak hingga matang. Test rasa.
5. Masukkan teri dan daun bawang. Aduk rata sebentar.
6. Angkat dan sajikan hangat dengan tambahan mentimun, tomat dan aneka lauk dan lalapan lainnya.
Selamat mencoba. (jwt)