ChanelMuslim.com – Tomyam kwetiau bisa jadi ide menu makan malam istimewa lho. Menu bercita rasa udang ini pas banget bagi penyuka seafood. Resep Tomyam Kwetiau ala Dabeldi Kitchen bisa jadi referensi.
Berikut kutipan resep spesial Tomyam Kwetiau diunggah oleh pemilik akun instagramnya @dabeldi_kitchen.
Tomyam Kwetiau
By: @dabeldi_kitchen
Bahan-Bahan:
1 bungkus bakso
Brokoli secukupnya, rebus sebentar
250 gr udang, buang kepala dan kulitnya (sisihkan kepala dan kulit untuk kaldu)
1/2 bh bawang bombay potong kasar
200 gr tomyam paste
1 lembar daun salam
2 btg sereh,geprek
3 lembar daun jeruk
3 ruas jari lengkuas, geprek
1 sdm kecap ikan
4 bh cabe merah,iris
1 sdt merica bubuk
2 liter air
1 sdt kaldu jamur bubuk
1 sdm perasan jeruk nipis
1/2 batang daun bawang,potong kasar Garam dan gula ,secukupnya
Cara Membuat :
1. Panaskan air didalam panci sampai mendidih, masukkan kepala dan kulit udang, masak sampai mendidih dan keluar kaldunya, angkat kepala dan kulit udang, saring air kaldunya, rebus kembali sampai mendidih.
2. Setelah air mendidih, masukkan bawang bombay, cabe, daun salam, daun jeruk, lengkuas dan sereh.
3. Masukkan bumbu tomyam, beri merica bubuk, kaldu bubuk, kecap ikan, garam dan gula, aduk rata dan masak sampai mendidih.
4. Masukkan udang, daun bawang dan bakso masak sampai udang matang. Matikan api, beri perasan jeruk nipis, aduk.
5. Sajikan kuah tomyam dengan kwetiau, bawang goreng, brokoli dan sambal rawit potong.
Sambal Rawit Potong
Bahan :
50 gr cabe rawit,iris bulat
4 sdm kecap asin
1 sdt kecap manis
Cara Membuat :
1. Campur semua bahan jadi satu, aduk rata. 2. Sajikan
Resep lainnya bisa diikuti di Akun Instagram @dabeldi_kitchen.
Selamat mencoba. (jwt)