SALAH satu ide Kue Kering Kekinian yang bisa disajikan pada saat lebaran adalah Choco Cashew Thumbprint.
Resep Cookies dengan isian coklat ala Dapur Si Emak sangat simpel pembuatannya bahkan kita bisa membuatnya bersama anak-anak.
Berikut kutipan resep Choco Cashew Thumbprint ala Dapur Si Emak yang dibagikan di akun instagramnya @endahsari_83:
CHOCO CASHEW THUMBPRINT by @endahsari_83
Bahan-Bahan:
250 butter mix ( butter + margarine 1:1)
150 gr gula halus
2 butir kuning telur
325 gr terigu protein rendah
25 gr maizena
25 gr susu bubuk (1 sachet susu bubuk)
1/2 sdt baking powder
Baca Juga: Sajian Lebaran Nutty Chocolate Cookies ala Bunda Icha Savitry
Choco Cashew Thumbprint, Ide Kuker Lebaran Kekinian ala Dapur Si Emak
Pencelup:
Secukupnya putih telur
Topping:
200 gr kacang mede cincang, sangrai selai coklat hazelnut Colatta / Nutella atau sesuai selera
Cara Membuat:
1. Mixer butter dan gula halus sampai lembut. Lalu masukkan kuning telur, mikser sampai rata sebentar saja tidak lebih dari 2 menit.
2. Masukkan tepung, maizena, susu bubuk dan baking powder aduk rata dengan spatula atau sendok kayu.
3. Panaskan oven dengan suhu sedang 150°c terlebih dahulu.
4. Bentuk adonan bulat-bulat kecil lakukan sampai habis.
5. Celupkan adonan dalam putih telur lalu gulingkan ke kacang mede sangrai. Taruh diatas loyang yang sudah dioles margarin atau dialas kertas baking.
6. Tekan tiap buletan dengan jari telunjuk atau jari jempol lalu isi dengan selai coklat.
7. Panggang sampai matang sekitar 35-45 menit sesuai dengan oven masing-masing.
8. Angkat, dinginkan. Simpan dalam toples kedap udara.
Selamat mencoba. [Jwr/Ln]