Oleh : Andre Rahmat, Humas BMH Perwakilan Jawa Timur
Chanelmuslim.com – Bertempat di desa Sidomulyo kecamatan Sugiwaras, Bojonegoro yang mayoritas daerah buruh tani, pada rabu, (14/06) kemarin suasana tampak ramai dan ceria.
Ya, sebanyak ratusan amplop gratis yatim dhuafa dibagikan percuma-cuma kepada anak-anak warga.
Pada akhirnya anak-anak yang mayoritas fakir miskin ini berbondong-bondong memadati tempat untuk menyambutnya.
Nampak bahagia yang dirasakan oleh anak-anak tersebut, tidak lain selain mendapatkan bingkisan, juga digelar buka puasa bersama sekaligus dongeng.
Anak-anak pun merasakan kesempatan berharga pada bulan ramadan kali, harapannya ditahun kedepan bisa terlaksana kembali bagi-bagi bingkisan serta buka puasa bersama.
Dalam keterangan yang diterima, laporan Mifty Fanany, semata-mata kegiatan ini tuk saling berbagi kebahagiaan kepada orang yang berhak menerima dan memanfaatkan momentum bulan Ramadan yang insyaAllah penuh barokah ini.
“Alhamdulillah, kami tiap tahun pada bulan Ramadan ini mengadakan buka puasa, bagi bingkisan, sebar ratusan amplop untuk anak yatim piatu utamannya,” jelas Mifty, Alumni STAIL Surabaya.
Kegiatan tebar bingkisan dan buka puasa ini berlangsung di Bojonegoro atas inisiatif Baitul Maal Hidayatullah Jawa Timur
“Insya Allah amanah untuk melayani umat akan terus kita lakukan di lembaga kita,” ungkap Mifty. (Mh/Ipr)