Chanelmuslim.com – Lita Edia Harti, S.PSI, seorang konselor anak dan parenting,
mengungkapkan bahwa mendongeng adalah media yang tepat untuk menstimulasi kecerdasan pada anak. Kecerdasan anak memang tak sekedar hal akademik tetapi juga sosialisasi dan kemandirian.
“Stimulasi kecerdasan anak dengan mendongeng untuk mengakumulasikan kecerdasan intelektual dan emosional,” ungkap Lita.
Cerdas merupakan kemampuan seseorang untuk menyelesaikan persoalan dengan cepat dan tuntas. Dengan mendongeng, orang tua bisa menyisipkan informasi terutama perbendaharaan kosakata pada anak. Banyak cara untuk mendongeng, salah satu yang paling mudah dengan membacakan buku cerita.
Menurut Lita, beberapa riset telah membuktikan bahwa kesulitan belajar yang terjadi pada anak disebabkan oleh faktor utama, yaitu ketidakmampuan dalam membaca. Seorang anak akan bisa membaca dengan ketika anak tersebut telah berpengalaman melihat dan mendengar orang lain membaca. Kemampuan membaca yang baik dapat dicirikan dengan adanya intonasi dan ekspresi saat membaca.
“Kemampuan membaca itu penting. Kalau kemampuan membaca sudah baik, maka cara membacanya akan berintonasi dan berekspresi dan anak bisa bercerita kembali,” ujar Lita.
Selain meningkatnya perbendaharaan kosakata, manfaat mendongeng lainnya, yaitu penggunaan tata bahasa SPOK, penanaman nilai baik, berbagai pengetahuan, melatih imajinasi dan pengalaman pada nama-nama asing serta yang terpenting timbulnya kedekatan antara ibu dan anak.
“Jika orang tua sudah memiliki kedekatan dan menjadi figure kuat bagi anak, maka tidak perlu repot lagi banyak menasehati karena anak akan meniru sendiri perilaku dan ucapan orang tua,” kata Lita.
Di acara peluncuran buku seri Si Koksi dibilangan Jakarta (17/09/2017), Lita juga memberikan semangat kepada orang tua untuk terus mendongeng meskipun anak tidak memberikan respon seperti yang diharapkan. Namun, sebenarnya anak tetap menyerap informasi yang diberikan ketika orang tua mendongeng. (Wnd)