ChanelMuslim.com – Shafira kembali akan memperkenalkan fashion muslim dalam ajang New York Counture Fashion Week 2015 pada 15 September mendatang. Label busana muslim Indonesia ini akan memperkenalkan 15 rancangan busana muslim yang dipadukan dengan songket Silungkang dari Sumatera Barat. Hal tersebut disampaikan oleh Gilarsi Wahyu Setijono selaku Komisaris Shafira Corporation.
“Melalui songket Silungkang inilah Shafira ingin memajukan ekonomi kreatif Indonesia ke dunia internasional sekaligus menjadikan Indonesia sebagai kiblat busana Muslim dunia, ” ungkapnya usai memperkenalkan 15 rancangan tersebut pada press conference di Hotel Meridien.
Sementara itu, Feny Mustafa selaku Founder Shafira Corporation mengatakan dalam event tersebut Shafira akan memperkenalkan songket yang dipadukan dengan kristal swarovski dengan pilihan warna hitam dan perak.
“Pemilihan warna ini, kami sesuaikan dengan kultur masyarakat New York yang suka memakai gaun berwarna hitam dan perak berbeda dengan Indonesia yang lebih senang warna cerah,” jelasnya dihadapan wartawan.
Busana yang nanti dihadirkan dalam bentuk dress, palazzo, outer, blazer dan lainnya. Kain songket Silungkang dibaurkan dengan bahan sutra. Konsep pemakaiannya adalah padu padan.
Event Fashion Week yang digelar di New York lebih mengenal fashion muslim dengan nama modest fashion yang saat ini sedang diminati.
Semoga Shafira bisa menginspirasi masyarakat New York dan membanggakan umat muslim Indonesia di kancah Internasional. Sukses Shafira.(jwt)