ChanelMuslim.com – Bercita-cita menjadi astronot, Khansa Syahlaa (11 tahun) bisa dibilang telah menjadi influencer pendaki cilik. Kembali, setelah Movie Premier Merekam Leuser di Jalur Khansa (15/02), Khansa berbagi cerita pengalamannya selama mendaki. Khansa mengatakan banyak diantara teman-teman seusianya ingin juga melakukan pendakian seperti dirinya tetapi terhalang oleh ijin dari orang tua.
“Temen-temenku jadi mau ikut pendakian juga ke gunung-gunung kayak aku tapi gak pernah boleh sama orang tua mereka,” ujar gadis pemilik hafalan 3 juz Alquran.
Meskipun ada rasa takut setiap kali melakukan pendakian, Khansa mengaku rasa takut perlu ada tapi jangan berlebihan. Baginya, pengalaman mendaki terseru ketika mendaki Gunung Carstensz di Papua. Saat mendaki gunung tersebut Khansa diharuskan melakukan beberapa manuver pendakian yang justru membuatya tertantang.
“Paling seru Gunung Carstensz, aku harus menggunakan cara mendaki yang teknikal juga teknik climbing,” ungkap gadis cilik pendaki 20 puncak gunung ini.
Khansa juga mengaku nilai sekolahnya tidak pernah turun dan selalu bagus karena kegiatan mendaki dilakukan ketika liburan sekolah. Selain itu, mendaki gunung juga merupakan latihan pembentukan karakter diri yang tangguh dan tidak cengeng.
“Alhamdulillah nilaiku tidak menurun karena biasanya aku mendaki gunung saat liburan dan naik gunung juga merupakan latihan untuk pembentukan karakter diri.”
Kegiatan mendaki yang tergolong menantang ini rupanya tidak lantas menciutkan nyali Khansa. Bahkan Khansa yang sudah berhijab sejak kecil merasa hijabnya tidak pernah mengganggu aktivitas mendaki yang dia lakukan. Sementara itu, Khansa juga harus melakukan latihan fisik selama 3 hari seminggu agar fisiknya mendukung saat mendaki.
“Alhamdulilah jilbabku juga tidak mengganggu dan aku senang memakainya. Aku biasanya latihan 3 hari seminggu agar tidak terlalu capek dan bisa mengatur nafas,” ucap gadis yang bercita-cita mendaki seluruh gunung di Indonesia dari Sabang sampai Merauke ini bahkan sampai gunung Internasional. (Wnd)