ChanelMuslim.com – Lagi, komitmen Ketua Umum Pengusaha Muslimah Indonesia, Ingrid Kansil mempromosikan kekayaan budaya bangsa terus dibuktikan. Salah satunya dalam dunia fashion, dirinya sangat aktif memperkenalkan kain yang menjadi ciri khas berbagai daerah di tanah air.
Seperti yang kembali dirinya unggah dalam akun instagramnya @ingrid_kansil. Kali ini bunda anak satu ini memperkenalkan Batik Kawung yang telah didesign menjadi busana.
Mantan presenter salah satu TV Swasta ini menuliskan bahwa diantara sejumlah motif batik klasik, Motif Kawung salah satu yg menjadi motif favoritnya yang memiliki corak lingkaran menyerupai kawung atau dikenal juga buah kelapa atau menyerupai biji kolang-kaling.
“Batik Kawung. Diantara sejumlah motif batik klasik, Motif Kawung salah satu yg menjadi motif favorit saya, bercorak lingkaran menyerupai buah Kawung yang ditata rapi secara geometris,” tulisnya menjelaskan batik yang berasal dari Yogyakarta dan Solo ini, Minggu (31/1).
Ingrid menerangkan bahwa motif Kawung ini juga diterjemahkan sebagai gambar bunga teratai bersama empat lembar daun bunga yang merekah.
“Bunga teratai melambangkan umur panjang dan kesucian,” tutup tulisannya dengan menginformasikan bahwa Batik yang dikenakannya merupakan hasil rancangan BatikCape by @kantisudirocollections. (jwt)