Chanelmuslim.com-Jarang mengonsumsi buah dan sayur saat hamil dapat membuat anak berisiko lebih tinggi terkena Alzheimer nantinya.
Saat hamil, para wanita dianjurkan untuk lebih memerhatikan asupan nutrisinya, terutama dari sumber buah dan sayur. Salah satu manfaat dari konsumsi asupan ini saat hamil adalah mengurangi risiko anak terkena Alzheimer saat dewasa kelak.
Demikian disampaikan oleh Weihong Song, profesor psikiatri dari University of British Columbia. Menurut studinya, jarang mengonsumsi buah dan sayur saat hamil dapat membuat anak berisiko lebih tinggi terkena Alzheimer nantinya.
Faktanya, kekurangan asupan alami vitamin dapat menyebabkan gangguan produksi protein di otak yang berkaitan dengan fungsi neuron, serta mengganggu fungsi otak yang berkaitan dengan daya ingat.
“Jadi, risiko penyakit Alzheimer dapat dimulai bahkan sejak di dalam rahim. Mayoritas dimungkinkan karena sang ibu tidak cukup makan buah dan sayuran saat hamil,” tutur Song, dikutip dari Daily Mail.
Salah satu vitamin yang dikatakan berperan dalam fungsi ini adalah vitamin A. Dalam studi yang melibatkan beberapa ekor tikus, peneliti menemukan bahwa defisit vitamin A meningkatkan produksi amiloid beta dalam otak.
Ini merupakan salah satu jenis protein yang diduga berkaitan dengan risiko demensia, dengan membentuk plak yang menutupi dan menghancurkan neuron. Efeknya, fungsi neuron yang berkaitan dengan daya ingat pun terganggu.
Tikus yang tidak mendapatkan cukup vitamin A semenjak di dalam rahim dan selama masa bayi, memiliki hasil tes memori dan pembelajaran yang lebih buruk, dibandingkan dengan tikus yang mendapatkan cukup asupan vitamin A.
“Penelitian kami jelas menunjukkan bahwa kekurangan vitamin A, bahkan pada sejak awal kehamilan, memiliki efek negatif bagi perkembangan otak. Dalam jangka panjang, efek ini bahkan dapat berpengaruh terhadap penyakit Alzheimer,” ujar Song.
Ia pun menganjurkan pada ibu hamil untuk memperbanyak asupan bernutrisi seperti ubi jalar, tomat, bayam, kubis, wortel, selada, jeruk, mangga, semangka dan aprikot. Selain itu, ibu hamil juga dianjurkan untuk mengonsumsi minyak ikan cod, hati, produk susu, dan telur.(ind/dethealth)