ChanelMuslim.com – Katakan begini pada mereka, “No one can love you more, no one can love you better, just only Mum and Dad.”
Kalimat ini sangat tepat untuk mengungkapkan isi hati orangtua pada sang anak remaja yang tiba-tiba menjadi jauh dan menampik kasih sayang ayah dan ibu.
Sibuk dengan dunianya sendiri, terkadang malah menganggap ayah dan ibu adalah musuh. Ia juga menganggap ayah dan ibu yang selalu melarang, melarang dan melarang semua kesenangannya.
Selain itu, ia juga menganggap ayah dan ibu mengatur dan mengatur tanpa mengerti perasaan sang remaja yang sedang berlari di rerumputan dan terperangah melihat dunia yang mulai terbuka.
Baca juga: Mudah Kesal, Mudah Sayang, Mudah Marah
Yang di mata mereka sangat indah dan menawan. Namun sosok yang bernama ayah dan ibu selalu menjadi penghalang untuk remaja memperoleh kebebasan.
Kalimat ini mugkin cukup untuk mengungkapkan alasan mengapa ayah dan ibu selalu memberi larangan dan peraturan karena ‘no one can love you more, no one can love you better’. Tiada seorang pun yang mencintaimu lebih jauh dari kami dan tiada seorang pun yang mencintaimu lebih baik daripada kami.
Yaa, karena tidak ada orangtua yang hadir di dunia untuk mencelakakan anaknya. Actually, we are friend, Nak! Hold me. I love you. You are so important for me. You are the best in my life. Nobody can change my love to you.
Abu Hurairah berkata, Aku pernah mendengar Rasulullah SAW bersabda, ” Allah SWT menjadikan rahmat itu seratus bagian. Maka Dia menahan di sisi-Nya 99 bagian, dan menurunkannya di bumi satu bagian. Maka dari satu bagian itu, mahkluk saling berkasih sayang, hingga seekor kuda mengangkat kakinya karena khawatir akan menginjak anaknya.” (HR. Bukhari)
Website:
https://ChanelMuslim.com/jendelahati
https://www.jakartaislamicschool.com/category/principal-article/
Facebook Fanpage:
https://www.facebook.com/jisc.jibbs.10
https://www.facebook.com/Jakarta.Islamic.Boys.Boarding.School
Instagram:
www.instagram.com/fifi.jubilea
Twitter: