ChanelMuslim.com- Camilan gurih dan renyah berbahan dasar tahu ini sudah sangat populer di masyarakat. Tapi kali ini kita buat tahu kipas isi yang crispy yang bikin nagih ini layak dicoba di rumah.
Tertarik mencobanya? Yuk bikin Tahu Kipas Isi yang garing tahan lama seperti dilansir dari instagram @devinahermawan.
Baca Juga : Resep Creamy Tuscan Chicken untuk Kamu yang Ingin Diet Keto
Resep Tahu Kipas Seafood yang Garing Tahan Lama
View this post on Instagram
Resep Tahu Kipas Isi Seafood (15 pcs)
Bahan:
15 buah tahu kuning, goreng
150 gr udang kupas, cincang
100 gr cumi, potong kotak
100 gr wortel, parut
100 gr jamur kuping, iris
50 gr buncis, iris
3 batang daun bawang, iris
5-6 siung bawang putih, cincang
½ buah bawang bombai, cincang
2 batang seledri, cincang (opsional)
1 ½ sdm tepung tapioka / maizena
1 sdt garam
1 sdm gula
½ sdt penyedap / kaldu bubuk
½ sdt merica
½ sdm saus tiram
½ sdt minyak wijen
Tepung pelapis:
150 gr tepung terigu protein sedang
50 gr tepung maizena
1 sdt baking powder, opsional
325 gr air
½ sdm kaldu bubuk / penyedap
â…“ sdt garam
¼ sdt merica
Lainnya:
Cabai rawit
Saus bangkok
Minyak goreng Fortune untuk menggoreng
Nasi putih
Baca Juga : Resep MPASI Ilayya, Bayi Gembulnya Selebgram Dwi Handayani
Cara Membuat:
Tumis bawang bombai dan daun bawang hingga kecoklatan lalu masukkan bawang putih kemudian tumis hingga wangi, masukkan seledri
Masukkan udang dan cumi, aduk rata
Masukkan sayuran lalu bumbui dengan garam, gula, merica, kaldu bubuk, saus tiram dan minyak wijen
Matikan api lalu masukkan tepung maizena/tapioka, aduk rata
Campurkan semua bahan tepung pelapis, aduk rata
Lubangi satu sisi bagian tahu, keluarkan isian tahu dengan menggunakan sendok kecil
Isi tahu dengan tumisan menggunakan bantuan sendok atau plastik segitiga kemudian ratakan
Celupkan tahu kedalam adonan tepung pelapis
Goreng tahu dengan minyak Fortune yang sudah dipanaskan hingga kuning keemasan, tiriskan
Sajikan tahu seafood dengan cabai rawit, sambal bangkok dan nasi sebagai pelengkap. [wmh]