ChanelMuslim.com – Doa sunah sesudah azan termasuk doa yang dianjurkan bagi umat muslim. Azan merupakan panggilan dan seruan untuk melaksanakan shalat lima waktu. Azan dikumandangkan oleh muazin dari seluruh masjid.
Pada 2 hijriah, azan mulai dikumandangkan berkat usulan Umar bin Khattab. Lalu usulan tersebut disetujui oleh Rasulullah. Sedangkan lafaz azan disampaikan oleh Abdullah bin Zaid berdasarkan mimpi yang dibenarkan Rasulullah.
Membaca doa sesudah azan memiliki banyak keutamaan. Mulai dari memperoleh syafaat di hari kiamat hingga pahala yang berlipat ganda.
Berikut ini doa yang bisa dibaca setelah azan berkumandang selesai.
Baca juga: Doa Minta Ditunjukkan Kebenaran Langsung dari Allah
اللَّهُمَّ رَبَّ هَذِهِ الدَّعْوَةِ التَّامَّةِ وَالصَّلاَةِ القَائِمَةِ آتِ سَيِّدَنَا مُحَمَّداً الوَسِيْلَةَ وَالفَضِيْلَةَ، وَابْعَثْهُ مَقَاماً مَحْمُودًا الَّذِي وَعَدْتَهُ إِنَّكَ لَا تُخْلِفُ المِيْعَادَ رَبِّ اغْفِرْ لِيْ وَلِوَالِدَيَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِيْ صَغِيْرَا
Allāhumma rabba hādzihid dakwatit tāmmah, was shalātil qā’imah, āti sayyidanā muhammadanil wasīlata wal fadhīlah, wab‘atshu maqāmam mahmūdanil ladzī wa‘attah, innaka lā tukhliful mī’ād. Rabbighfir lī, wa li wālidayya, warham humā kamā rabbayānī shaghīrā.”
“Ya Allah, Tuhan seruan yang sempurna dan shalat yang berdiri, berikanlah wasilah [tempat di surga] dan keutamaan kepada Nabi Muhammad saw. Bangkitkan ia pada kedudukan terpuji [hak syafa’at] yang Kaujanjikan.
Sungguh, Engkau tidak akan menyalahi janji. Tuhanku, ampunilah dosaku dan [dosa] kedua orang tuaku. Sayangilah keduanya sebagaimana keduanya menyayangiku di waktu aku kecil.”
Bagi orang beriman, azan bukanlah suara yang mengganggu. Namun, azan bagai suara kenikmatan surga. Bahkan dalam azan diingatkan bahwa ada seruan kemenangan untuk orang-orang beriman yang segera datang menunaikan shalat.
Indahnya suara azan yang bersahut-sahutan dari masjid menjadi salah satu keajaiban tersendiri. Apalagi kumandangan azan terus berputar setiap waktu di seluruh penjuru bumi hingga hari kiamat nanti. [Wnd]