ChanelMuslim.com – Ustazah, kenapa anak-anak Palestina banyak tidak berhijab? Saat melihat foto-foto dan video-video tentang update Palestina, anak saya bertanya seperti itu. Saya bingung Ustazah, harus jawab apa, mohon pencerahannya.
Baca Juga: Program Back to School Bantu Anak-anak Palestina di Pengungsian Bersekolah
Ini Alasan Anak-anak Palestina Tidak Berhijab
Ustadzah Nur Hamidah, Lc, M.Ag menjelaskan persoalan ini sebagai berikut.
Sebagai ibu, sebaiknya beri pandangan positif dan realistis.
1. Menutup aurat diwajibkan pada usia baligh, adapun sebelum baligh adalah proses kebiasaan.
Bersyukur anak-anak ibu sudah bisa dibiasakan menutup aurat pada usia dini tanpa ada rintangan dan beban dakwahnya
2. Medan Palestina adalah medan jihad, memberikan sudut pandang ke dunia internasional bahwa anak-anak yang masih polos saja, bukan anak militan, berpenampilan tanpa hijab sudah dianggap musuh Israel dan dibantai karena dianggap berbahaya.
3. Anak-anak Palestina walaupun usia kecil belum dipakaikan hijab, tapi lihat kematangan iman dan akhlak sudah disiapkan oleh para ibu mereka.
Jadi, bekal kekuatan iman ini saat mereka usia baligh sudah lebih matang dari esensi menutup aurat dan perannya sebagai muslimah.
Sahabat Muslim, itulah alasan mengapa anak-anak Palestina ditampilkan tidak berhijab.
Namun demikian, terlepas dari persoalan hijab, Palestina merupakan negeri yang saat ini masih terjajah. Isu kemanusiaan menjadi hal utama bagi kita dalam membela Palestina.
Begitu banyak penderitaan rakyat Palestina, termasuk ibu dan anak-anak, yang dimiskinkan, dihancurkan rumahnya, dibatasi ruang kerjanya, listrik dan air terbatas, hingga anak-anaknya sulit untuk bersekolah.
Kondisi ini perlu kita kampanyekan sebagai bentuk kejahatan manusia agar setiap orang di dunia ini melek terhadap Palestina dan mendukung perjuangan rakyat Palestina.
Semoga setiap Ibu dapat memberikan pandangan positif mengenai permasalahan ini kepada anak-anaknya.[ind]