ChanelMuslim.com- Shinta Tanjung menepis kabar seputar Ustaz Zacky Mirza yang disebut meninggal dunia. Kabar pingsannya Ustaz Zacky Mirza itu berasal dari beredarnya video di kalangan awak media, yang berisi sang ustad yang tidak sadarkan diri saat sedang berceramah disebuah masjid di Kawasan Pekanbaru, Minggu (18/4/2021).
Mendengar berita yang beredar itu Shinta Tanjung membuat klarifikasi di Instagramnya. Dia menegaskan keadaan sang suami dalam masa pemulihan dan mulai membaik.
Baca Juga: Hujan dan Banjir, Ustaz Adi Hidayat Ajak Bersabar
“Alhamdulillah abi @zackymirza_ masa pemulihan. Alhamdulillah terimakasih perhatian dan doanya. Saat ini ustadz @zackymirza_ Udah sehat ya lagi masa pemulihan,” tulis Shinta Tanjung di Instagramnya.
“Berita di luar tentang kabar duka itu tidak benar ya. Maaf belum bisa bales satu persatu DM dan chat yang masuk In syaa Allah nanti saya balas ya. Jazzakumullah khayran atas perhatian dan kasih sayangnya buat kami Semoga Allah Subhanahu wa Taala berikan sehat, ta’at dan salalu dalam lindungan Allah Subhanahu wa Taala buat kita semua,” tulisnya.
Shinta Tanjung menjelaskan sang suami didiagnosis mengidap pneumonia dan ada kekentalan darah. Sempat mengkhawatirkan COVID-19, Shinta Tanjung bisa lega menjelaskan hasil PCRnya negatif.
Kelelahan menjadi faktor utama Ustaz Zacky Mirza pingsang. Hal itu telah dibenarkan oleh sang istri, Shinta Tanjung.
Sementara itu, Ustaz Zacky Mirza masih dirawat di salah satu rumah sakit di Kerinci, Riau. Lewat unggahan video singkat di akun Instagram- nya @zackymirza_, Ustaz Zacky Mirza mengaku keadaannya mulai membaik.
“Assalamualikum warahmatullahi wabarakatuh. Adapun terkait dengan berita yang tersebar, saya meninggal dunia dan sebagainya, itu semua berita hoax, saya dalam keadaan sehat wal afiat” kata Zacky Mirza, Senin malam (19/04/2021).
Lebih lanjut, Ustaz Zacky Mirza meminta doa agar kondisinya mulai membaik kembali normal lagi dan segera berdakwah.
“Doanya dari semua mudah-mudahan, dakwah saya tetap dilancarkan oleh Allah Subhanahu wa Taala. Disehatkan wal afiat kita semua. Terima kasih. Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,” tutupnya.[Ind/Wld].