BUNGA telang tidak hanya dikenal sebagai hiasan taman tetapi juga sebagai tanaman herbal yang kaya manfaat.
Tumbuhan ini telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional, terutama di Asia Tenggara. Selain estetika, bunga telang mengandung senyawa aktif yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
Baca juga: Jaga Kesehatan Jangka Panjang, Berikut Cara Diet Rendah Garam
Simak Empat Manfaat Bunga Telang bagi Kesehatan Tubuh
Berikut adalah empat manfaat utama bunga telang yang patut kamu ketahui:
Meringkas Gejala Asma
Bukan hanya sekedar bunga hias biasa, sebab bunga telang dapat meringankan gejala asma dan bronkitis karena mengandung antioksidan dan antiasma.
Cara membuat teh bunga telang untuk meredakan gejala asma memang cukup mudah yakni pilih 10 kelopak bunga telang, rendam selama 15 menit di dalam air panas, buang kelopak dan saring airnya, kemudian teh bunga telang bisa langsung diminum.
Mempercepat Penyembuhan Luka
Kandungan flavonoid glikosida dan fenolik pada biji bunga telang, ternyata mampu mempercepat penyembuhan luka.
Senyawa yang berperan dalam proses penyembuhan tersebut dapat diolah menjadi teh bunga maupun dioleskan saja agar luka yang dimiliki semakin cepat sembuh.
Mencegah gejala diabetes
Bunga telang mengandung senyawa yang mampu mengontrol dan menyerap gula darah. Mengkonsumsi teh bunga telang akan meningkatkan antioksidan sehingga kadar glukosa dan insulin dalam tubuh menurun.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Menurunkan Kolesterol Tinggi
Bagi penderita kolesterol tinggi, mengkonsumsi teh bunga telang bisa dijadikan solusi.
Sebab, Kolesterol yang tidak bisa dikontrol akan mempengaruhi kesehatan organ tubuh lainnya seperti menderita penyakit jantung, penyempitan pembuluh darah, hingga stroke. Pastikan untuk mengkonsumsi teh bunga telang agar kolesterol dapat diatasi dengan baik.
Meski bunga telang memiliki banyak manfaat, konsumsilah dalam jumlah yang wajar. Ibu hamil dan menyusui sebaiknya berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsinya.
Dengan keindahan dan manfaatnya yang melimpah, bunga telang menjadi salah satu tanaman herbal yang layak dimasukkan dalam gaya hidup sehat kamu. [Din]