ChanelMuslim.com – Lewat usulan kepala departemen keagamaan Persatuan Muslim Turki, Mehmet Bayiryuzu, akhirnya rumah sakit di kota Landsberg am Lech, provinsi Bavaria Jerman membuka mushola untuk umat Islam yang ingin beribadah.
Pembukaan mushola tersebut juga diidukung oleh manajemen rumah sakit dengan upacara resmi dan sedikitnya 20 orang bisa melakukan ibadah shalat di sana.
Di rumah sakit tersebut banyak pasien Muslim yang dirawat, masjid pun tersebut dihiasi dengan motif dan dekorasi Islami.
Dalam upacara pembukaan mushola Bayıryuzu berterima kasih kepada manajemen rumah sakit yang telah memberikan izin dalam pengadaan mushola bagi para pasien dan pengunjung yang ingin beribadah.[ah/anadolu]