PERNAH gak sih kamu merasa, “percuma membuat to-do list, kerjaan masih banyak yang terbengkalai“? Akhirnya kamu tidak lagi membuat to-do list karena beranggapan tidak memberikan dampak yang signifikan terhadap target-target yang kamu inginkan. Padahal ini bisa jadi hal ini karena kesalahan saat membuat to-do list yang sering kali tidak disadari.
Membuat to-do list juga tidak sembarangan lho. Berikut ini kesalahan yang sering terjadi saat membuat to-do list menurut Darmawan Aji seorang Productivity Coach:
1. Memperlakukannya sebagai wishlist (daftar harapan). Jika kita memang tidak yakin akan mengerjakannya, jangan masukkan ke to-do list.
2. Terlalu banyak to-do list yang dituliskan. Padahal, waktu dan energi kita terbatas. Secara umum kita hanya mampu menuntaskan 3-5 tugas penting saja dalam sehari.
Baca Juga: 5 Kesalahan Pemakaian Toner yang Harus Dihindari
Kesalahan yang Sering Terjadi Saat Membuat To-Do List
3. Tidak jelas prioritas dalam to-do list yang kita tulis. Tidak jelas mana yang benar-benar penting, mana yang tidak. Semua dituliskan dan bercampur.
4. Tidak memecah proyek menjadi tugas-tugas yang lebih sederhana. Kita langsung memasukkan proyek sebagai to-do list. Padahal seharusnya tugaslah yang kita masukkan ke dalam to-do list.
Project membutuhkan lebih dari satu langkah untuk menuntaskannya, sedangkan tugas hanya membutuhkan satu langkah atau sekali duduk untuk menuntaskannya.
5. Tidak mengelompokkan to-do list berdasarkan konteks. Akhirnya tercampur antara “mengerjakan proposal penawaran” dengan “ambil baju laundry” dalam list yang sama. Ini membuat otak kita menjadi kebingungan.
6. Terlalu abstrak saat menulis to-do list. Kurang spesifik dan action oriented. Akhirnya kita bingung saat mengerjakannya.
7. Tidak mengalokasikan waktu untuk mengerjakan to-do listnya. Tidak jelas kapan dan dimana akan mengerjakannya. Hanya menunggu waktu luang, alih-alih meluangkan waktu, tidak akan membuat to-do list tertuntaskan.
Yuk Sahabat Muslim, perbaiki lagi cara kita membuat to-do list agar tugas dapat tuntas dengan baik dan sesuai harapan. [Ln]