?ChanelMuslim.com – Sahabat fashion, perkembangan fashion menuntut seorang desainer harus kreatif dan memiliki keahlian dalam memasarkan rancangannya sehingga diterima pasar.
Tentunya perlu ilmu bagaimana membuat koleksi yang komersil. Menjawab hal ini Indonesia Fashion Chamber Chapter Jakarta menggelar Workshop Developing Collection dari persperktif para ahli fashion business yang berpengalaman.
Workshop berbayar ini yang akan diselenggarakan IFC Jakarta pada Senin, 31 Juli 2017, pukul: 09.00-15.00 bertempat di Hotel Grandhika Iskandarsyah, Jl. Iskandarsyah Raya No. 65, Jakarta Selatan.
Berikut materi workshop yang bisa jadi acuan:
Sesi l: Workshop Developing Collection plan oleh dua.sinergi 09.00-11.00
Workshop ini akan memberi penjelasan tentang pengembangan koleksi dari sisi ritel bisnis, pengenalan akan target market, profil kompetitor, kategori fashion, dan pentingnya mengelola stok serta harga.
Sesi II: Bedah Buku All About Neckwear oleh Ichwan Thoha 11.00-12.00
Break: 12.00-13.00
Sesi lll : Developing Collection Plan from design perspective oleh IFC Jakarta
13.00-15.00
(jwt)