SAAT suami istri mengutamakan cintanya kepada Allah, maka ia akan persembahkan segala usaha mewujudkan keluarga yang sakinah dan berkualitas yang sesuai dengan ajaran agama-Nya, bukan yang sesuai keinginan mereka.
Suami dan istri yang mengutamakan cinta kepada Allah, rela berkorban dan berjuang siang dan malam untuk kebaikan keluarga, tanpa mengeluh tanpa pertengkaran karena dilakukan semata-mata untuk mendapatkan ridha-Nya.
Suami dan istri meyakini bahwa dengan mengutamakan cinta kepada Allah, maka Allah akan selalu memberikan keberkahan, kemudahan pertolongan dan solusi di saat mereka mendapatkan musibah atau kesulitan. Tidak ada solusi yang terbaik bagi mereka kecuali yang datang dari Allah subhanahu wa ta’ala.
Baca Juga: Mengutamakan Kebahagiaan Pasangan
Mengapa Suami Istri Mengutamakan Cintanya kepada Allah?
View this post on Instagram
Ketika suami dan istri sangat mencintai Allah maka mereka tidak akan kehilangan cinta-Nya, tidak akan pernah dikecewakan atau disakiti.
Mengutamakan cintai kepada Allah akan membuat suami istri lebih terikat dan lebih kuat ibadahnya kepada Allah sehingga jiwa mereka lebih tenang, mudah berdamai, saling memahami dan saling membantu dalam mensukseskan perwujudan keluarga yang bahagia di dunia dan di akhirat.
Suami istri yang mengutamakan cinta kepada Allah maka mereka bisa selalu bersyukur dan bersabar di saat senang dan di saat sulit sehingga mereka bisa tetap istiqamah di jalan yang diridhai-Nya.
Karena itu, orang-orang yang beriman harus sangat mencintai Allah lebih dari pada cinta kepada selain-Nya. Allah berfirman:
وَٱلَّذِينَ ءَامَنُوٓاْ أَشَدُّ حُبّٗا لِّلَّه . ( سُورَةُ البَقَرَةِ: ١٦٥)
“Adapun orang-orang yang beriman sangat besar cintanya kepada Allah”. (Al-Baqarah: 165)
Jadikanlah cinta suami istri yang utama hanya kepada Allah, agar menjadi keluarga yang selalu bahagia dan sejahtera, aman dan damai. Jangan menomorduakan cintanya kepada Allah agar tidak akan kehilangan semua nikmatnya baik di dunia maupun di akhirat.
Suami istri yang mengutamakan cinta kepada Allah, maka mereka akan melibatkan Allah dalam segala urusan dunianya sehingga Allah akan selalu bersama mereka dalam kehidupan dunia dan kehidupan akhirat.
Baarokallahu utk suami istri yang sangat mencintai Allah.
Catatan Ustazah Dr. Aan Rohanah Lc., M.Ag di akun instagramnya @aanrohanah_16. Ustazah Aan Rohanah adalah perempuan yang Peduli Keluarga dan Pendidikan Anak. [Ln]