SILATURRAHIM diperintahkan oleh Allah dan Rasul-Nya, sebab jika dilakukan akan mendatangkan pahala dan banyak manfaat yaitu menjaga hubungan kekerabatan serta persaudaraan yang lebih erat, dapat membahagiakan orang lain, memperbanyak teman dan sahabat. Juga dapat menambah hubungan suami istri dan keluarga mereka lebih harmonis.
Selain itu, silaturahmi akan mendatangkan rizki, memperbanyak kebaikan dan memperpanjang umur. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
من أحب أن يبسط له في رزقه، وينسأ له في أثره فليصل رحمه
“Barang siapa yang ingin diluaskan rezekinya dan dipanjangkan umurnya, maka sambunglah tali silaturahmi”. (HR. Bukhari – Muslim)
Baca Juga: Silaturrahim dengan Hidayatullah, Wahdah Tingkatkan Sinergitas
Mengapa Harus Memperbanyak Silaturrahim?
Dengan silaturahmi maka akan menghadirkan kehidupan yang lebih berkah dan menjauhi kejahatan dari manusia sehingga terhindar dari kematian yang buruk. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
من سره أن يمد له في عمره ، ويوسع له في رزقه ، ويدفع عنه ميتة السوء ، فليتق الله وليصل رحمه . ( رواه البزار والحاكم. )
“Barang siapa yang ingin dipanjangkan umurnya dan dilapangkan rizkinya, dijauhi dari kematian yang buruk, maka bertakwalah kepada Allah dan lakukanlah silaturahmi.” (HR. Bazaar dan Hakim)
Silaturrahmi juga dapat memperkuat kasih sayang, cinta dan solidaritas kepada sesama manusia,memperluas jaringan bisnis dan rekan kerja sehingga dapat meningkatan mata pencaharian serta dapat membangun masyarakat yang bersatu dan kokoh yang saling peduli dan saling membantu sesamanya.
Balasan yang paling istimewa bagi orang yang bersilaturahmi adalah dijamin menjadi ahli surga. Rasulullah bersabda:
يأيها الناس أفشوا السلام وأطعموا الطعام وصلوا الأرحام وصلوا بالليل والناس نيام ، تدخلوا الجنة بسلام . ( رواه أحمد والترمذي وابن ماجه)
“Wahai manusia sebarkanlah salam, berikanlah makan, bersilaturahmilah dan lakukanlah shalat malam niscaya kamu masuk surga dengan selamat”. (HR. Ahmad, Tirmidzi dan Ibnu Majah)
Catatan Ustazah Dr. Aan Rohanah Lc., M.Ag di akun instagramnya @aanrohanah_16. Ustazah Aan Rohanah adalah perempuan yang Peduli Keluarga dan Pendidikan Anak. [Ln]