ChanelMuslim.com – Menumbuhkan fokus belajar sangat penting. Namun, hal ini tidak akan mudah jika kita tidak memiliki sudut pandang yang positif terhadap belajar.
Menjadikan belajar sebagai rutinitas juga penting banget dan harus dimulai dari menumbuhkan semangat belajar dari diri sendiri. Di samping itu, tujuan-tujuan dari belajar harus selalu diingat bahkan sangat baik dicatat.
Baca Juga: Trik Belajar Matematika Asyik dan Menyenangkan
Fokus Belajar dengan Teknik Belajar Pomodoro
Merubah sudut pandang belajar menjadi menyenangkan dan menumbuhkan semangat belajar agar menjadi rutinitas tidak cukup jika kamu tidak memiliki teknik belajar yang baik.
Salah satu teknik belajar yang bisa kamu gunakan adalah teknik pomodoro. Teknik pomodoro ini ditemukan oleh Francesco Cirillo pada awal 90-an.
Pomodoro sendiri berasal dari bahasa Spanyol yang memiliki arti tomat. Dimana saat mengatasi kesulitannya untuk fokus belajar, Francesco Cirillo menggunakan kitchen timer berbentuk buah tomat sebagai pengatur waktunya dalam belajar.
Cara menggunakan teknik pomodoro ini sangat mudah. Kamu cukup siapkan timer atau alamr, kemudian setting waktu selama 25 menit.
Selama 25 menit itu kamu harus fokus dan terhindar dari gangguan. Kamu bisa mematikan alat eletronik atau merubah airplane mode di hp kamu.
Setelah 25 menit, kamu bisa istirahat selama 5 menit, kamu bisa setting timer kamu untuk waktu istirahat.
Jika tugas atau belajar kamu belum selesai, kamu bisa melanjutkannya di 25 menit berikutnya dan 5 menit istirahat. Begitu seterusnya.
Istirahat selama 5 menit ini sangat penting supaya kamu tidak jenuh dan kembali fokus di 25 menit berikutnya.
Untuk bisa menerapakan teknik ini kamu perlu niat yang cukup dan disiplin. Tanpa niat dan disiplin teknik apapun yang kamu gunakan tidak akan berhasil membantu proses belajar kamu.
Belajarlah minimal selama 25 menit sehari untuk memulai konsistensi belajar. Hal ini lebih baik daripada kamu belajar berjam-jam dalam sehari tapi hanya seminggu sekali. [Ln]