ChanelMuslim.com – Udang selalu jadi olahan seafood paling nikmat dan bercita rasa natural. Rasa udang diolah dengan bumbu sambal minimalis menghasilkan rasa yang nikmat.
Kreasi Udang Sambal Minimalis dari Rahmi di akun instagramnya @rahmi_mol memadukan udang dengan bahan sambal yang sederhana tapi membuat rasanya sangat lezat. Berikut ini kutipan resepnya:
UDANG SAMBAL MINIMALIS
Resep Oleh: IG @rahmi_mol
Bahan-Bahan:
350gr udang sedang
Daun bawang secukupnya, iris
Jeruk Nipis Peras
Garam, gula dan kaldu bubuk
Bumbu Sambal:
5 cabe merah
15 cabe rawit (boleh kurang)
4 siung bawang merah
2 siung bawang putih
Sedikit minyak goreng
Cara Membuat:
1. Udang dibuang kepala dan ekornya (atau bebas sesuai selera kalau mau dibuang kulitnya juga), lalu cuci bersih dan kasih sedikit jeniper dan garam.
2. Wadah blender, masukkan bahan sambal dan beri sedikit minyak goreng, lalu blender sebentar saja (jangan sampai terlalu halus ya)
3. Panaskan minyak secukupnya, tuang bumbu sambal dan beri sedikit air, aduk rata dan masak sampai setengah matang dengan api sedang (kira-kira 5 menit).
4. Lalu masukkan udang, tambahkan garam, gula, dan kaldu bubuk, aduk-aduk rata
5. Masukkan daun bawang, masak udang sampai berubah warna kemerahan, masak kira-kira 5 menit jangan terlalu lama nanti alot. Koreksi rasa, jika sudah sesuai selera, matikan kompor dan sajikan.
Udang Sambal Minimalis siap disantap bersama nasi hangat, sayuran dan buah. Selamat mencoba. [jwt]