ChanelMuslim.com – Meski hujan tetap semangat menyajikan menu terbaik untuk keluarga tercinta ya sahabat muslim. Menu sederhana berbahan berikutnya yang bisa dicoba adalah Menu Ayam Saus Tiram.
Resep spesial dari Della Suzura ini dibagikan di akun instagramnya @dellasuzura. Berikut kutipan resepnya:
AYAM SAUS TIRAM
Oleh: @dellasuzura
Bahan-Bahan:
5 potong paha ayam, cuci bersih lumuri dengan jeruk nipis dan bilas kembali
4 butir bawang merah iris
3 siung bawang putih iris
2 buah cabe merah keriting iris serong
1 batang daun bawang iris serong
250-300 ml air matang
1/2 sdt gula pasir
Bahan Saus (Campur dan aduk rata(
3 sdm saus tiram
2 sdm kecap manis
1/2 sdt lada bubuk
[gambar1]
Cara Membuat:
1. Baluri ayam dengan sedikit kaldu bubuk dan lada bubuk.
2. Goreng ayam setengah matang atau sampai berwarna kecoklatan, angkat dan sisihkan.
3. Tumis bawang merah, bawang putih dan irisan cabe sampai wangi.
4. Masukkan bahan saus dan ayam aduk merata.
5. Tambahkan air dan gula pasir. Masak sampai meresap koreksi rasa.
6. Terakhir tabur dengan irisan daun bawang dan sajikan.
Sahabat muslim disarankan untuk tidak ditambah garam dulu karena rasa saus sudah asin biasanya.
Terima kasih resepnya dan selamat mencoba sahabat muslim. [jwt/IG @dellasuzura]