ChanelMuslim.com – Sahabat muslim, sudah pernah coba Ikan Nila Sambal Dadak ? Menu satu ini dijamin disukai keluarga lho. Sambal Dadak membuat nafsu makan bertambah.
Resep Ikan Nila Sambal Dadak dari Della Suzura yang dibagikan di akun instagramnya @dellasuzura berikut bisa jadi referensi.
NILA GORENG SAMBAL DADAK
Bahan-Bahan:
1 ekor ikan nila bersihkan kotoran ikan, cuci dengan air mengalir beri perasan jeruk nipis dan baluri badan ikan dengan garam secukupnya
Bahan Sambal Dadak:
1 buah tomat merah
3 buah rawit merah
5 buah cabe keriting merah
5 buah rawit ijo
3 buah bawang merah
1 sdt gula pasir
1 sdt kaldu bubuk
1 buah jeruk limo ambil air nya
100 ml air matang
[gambar1] Instagram @dellasuzura
Cara Membuat:
1. Goreng ikan sampai matang angkat dan sisihkan.
2. Ulek atau blender kasar cabe, bawang dan tomat, gula pasir dan kaldu bubuk dengan 100ml air matang. Beri perasan jeruk limo. Koreksi rasa.
3. Tata ikan di cobek siram dengan sambal dadak dan sajikan.
Selamat mencoba. [jwt]