AMIR bin Fuhairah adalah seorang sahabat Rasulullah yang jenazahnya diangkat ke langit oleh malaikat. Ia adalah salah satu dari budak yang pernah dibebaskan oleh Abu Bakar. Setelah dibebaskan, Amir menjadi seseorang yang berperan besar dalam kemajuan Islam
Baca Juga: Sahabat Muslimah, Ramuan Ini Bantu Atasi Masalah Haid dan Kewanitaan yang Mungkin Sering Kamu Alami
Amir bin Fuhairah, Sahabat yang Jenazahnya Diangkat ke Langit oleh Malaikat
Ia membantu Rasulullah dan Abu Bakar berlindung di Gua Tsur. Saat itu, tugasnya adalah menggembalakan domba di sekitar Bukit Tsur. Tujuannya adalah untuk mengelabui atau menghapus jejak-jejak kaki yang ditinggalkan.
Amir pun berhasil membuat orang-orang Quraisy pergi menjauh dari gua tersebut. Selain itu, Amir menjadi salah satu sahabat dari 70 orang yang diutus untuk mengajarkan Al-Qur`an kepada Bani Amir di Najed.
Namun, Bani Amir ternyata berkhianat. Mereka justru membantai sahabat-sahabat, termasuk Amir yang mati terbunuh dalam peristiwa pilu di wilayah Bi`ru Ma`unah.
Dalam salah satu riwayat diceritakan bahwa ketika tubuh Amir roboh ke atas bumi, jasadnya seketika dibawa oleh seorang laki-laki yang terbang tinggi ke angkasa.
Kejadian tersebut disaksikan sendiri oleh Amr bin Umayyah yang membuat dirinya terpana menyaksikan kejadian luar biasa itu.
Riwayat ini diperkuat dengan riwayat lain yang menyebutkan bahwa jasad Amir bin Fuhairah tidak pernah ditemukan sejak peristiwa pembantaian itu.
Hal tersebut membuat kaum Muslimin meyakini bahwa jasad Amir benar-benar diangkat ke langit, dimandikan oleh para malaikat, dan dikembalikan ke bumi, tetapi tidak pernah ditemukan.
Imam Bukhari dalam riwayatnya menyebut bahwa Amr bin Umayyah bersaksi, “Sungguh aku melihat dirinya (Amr bin Fuhairah) setelah dibunuh diangkat ke langit. Pandanganku mengarah ke langit, kulihat dirinya berada di antara langit dan bumi, lalu dia diturunkan.”
Sahabat Muslim, itulah cerita seorang Amr bin Fuhairah. Kita bisa melihat bahwa mudah bagi Allah untuk menaikkan derajat seseorang. Oleh sebab itu, mari terus melaksanakan perintah Allah dan menjauhi larangannya agar kita termasuk ke dalam seseorang yang derajatnya diangkat oleh Allah. Aamiinn. [Cms]
Sumber kisah: Buku Muslimpreneur: Rahasia Pengusaha Muslim Sukses Ala Sahabat Nabi yang ditulis oleh Ustaz Nurdin Apud Sarbini Lc., M.Pd.