ChanelMuslim.com – Seri Cinta Sahabat, Rabi’ah Ibnu Ka’ab, oleh: Nurazizah Tambunan (Ketua PW Salimah Sumut)
Kita bertemu kembali dalam “Seri Cinta Sahabat kepada Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam, kali ini tentang seorang pemuda yang bernama Rabi’ah Ibnu Ka’ab. Pemuda ini mendapatkan kemuliaan melayani Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam.
Baca Juga: Seri Cinta Sahabat, Abu Thalhah al Ansari
Seri Cinta Sahabat, Rabi’ah Ibnu Ka’ab
Suatu ketika Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam memberikan kesempatan kepadanya untuk menyampaikan keinginannya kepada beliau.
Anda bisa bayangkan, anak muda tentu punya impian yang sangat banyak. Mungkin ingin punya rumah mewah, harta melimpah, istri cantik, mobil mewah, dan sebagainya. Jika impian itu yang disampaikan oleh Rabi’ah, tentu Rasulullah akan mendoakan untuknya.
Sebagai seorang yang tumbuh dalam madrasah cinta Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam, ternyata semua itu tak pernah terbetik dalam pikirannya. Cintanya kepada Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam telah mengubur segala hasrat dunianya.
Apa kata Rabi’ah Ibnu Ka’ab?
“Hasratku adalah agar aku bisa menemanimu di surga, ya Rasulullah.”
Itu mimpinya. Itu keinginannya. Lalu ditanya Rasulullah lagi, “Adakah selain itu?”
“Hanya itu saja, ya Rasulullah,” ujarnya dengan penuh harap.
Maka dijawab Rasulullah, “Perbanyaklah sujud shalat sunnah sebagai bentuk bantuanmu kepadaku untuk mewujudkan harapanmu itu. Demikian pesan Nabi kepada pemuda soleh Rabi’ah Ibnu Ka’ab. (Hadits Riwayat Nasa’i).
Sahabat Salimah yang dirahmati Allah Subhanahu wa Ta’ala.
Tentu setiap kita memiliki harapan, cita-cita, impian dan keinginan. Tetapi kita punya ultimate goal dalam kehidupan.
Dan ultimate goal kita itu tentunya adalah kehidupan akhir yang abadi, yaitu berharap bertemu dengan Allah Subhanahu wa Ta’ala, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam, para sahabat dan juga keluarga serta saudara-saudara kita seakidah di surga Allah Subhanahu wa Ta’ala. Semoga Allah kabulkan. Amin ya Rabbal “alamin.[ind]