ChanelMuslim.com – Cara orang tua mendidik anak meninggalkan perkawanan dan lingkungan yang buruk adalah:
1. Menjelaskan dampak buruk di dunia dan di akhirat jika bersahabat dengan teman yang jahat dan lingkungan yang buruk.
Baca Juga: Resensi Buku 7 Keajaiban Orang Tua, Buku yang Cocok untuk Anak Muda
Sembilan Cara Orang Tua Mendidik Anak Meninggalkan Perkawanan yang Buruk
2. Menjekaskan keutamaan dan balasan Allah di dunia dan di akhirat terhadap orang yang bersahabat dengan orang-orang shaleh di lingkungan yang baik.
3. Membantu anak untuk memilih dengan tepat teman yang shaleh dan lingkungan yang baik.
4. Membantu anak untuk bersikap berani memulai meninggalkan teman yang jahat & lingkungan yang buruk.
5. Menumbuhkan sikap yang tegas kepada anak untuk menolak ajakan teman-teman yang jahat.
6. Menumbuhkan rasa takut kepada anak terhadap azab Allah.
7. Mengajak anak untuk bertaubat kepada Allah.
8. Memberikan kesibukan kepada-anak untuk banyak beramal shaleh dan kegiatan yang positif.
9. Mendorong anak untuk sibuk melahirkan ide-ide dan karya-karya yang positif.
Catatan Ustazah Dr. Aan Rohanah Lc. M.Ag di akun instagramnya @aanrohanah_16. Ustazah Aan Rohanah adalah perempuan yang Peduli Keluarga dan Pendidikan Anak.
Oleh: Dr. Aan Rohanah Lc., M.Ag. [jwt]