YUK, detoks tubuh dengan jamu penambah stamina ala Jurus Sehat Rasulullah (JSR). Sahabat muslim salah satu ramuan JSR yang sangat recommended untuk dikonsumsi menambah stamina adalah ramuan dari kunyit, lengkuas, secang, jeruk nipis dan gula aren.
Baca Juga: Gatal-Gatal Karena Biduran, Ini Resep Ampuh ala JSR
Detoks Tubuh dengan Jamu Penambah Stamina Ala JSR
Ramuan yang dipopulerkan oleh dr Zaidul Akbar lewat bukunya Jurus Sehat Rasulullah ini merekomendasikan ramuan rempah-rempah ini dikonsumsi untuk menambah stamina dan detoks.
Berikut resep JSR penambah stamina dikutip akun instagramnya @theattarayyan
Bahan-Bahan:
1 ruas kunyit
1 ruas besar lengkuas
Beberapa lembar kayu secang
1 buah jeruk nipis
Gula aren secukupnya
Air secukupnya
Cara Membuat
1. Parut kunyit dan lengkuas.
2. Masukkan ke panci, tambah air (pakai air matang), masukin secang dan gula aren.
3. Panaskan menggunakan api kecil, jangan sampe mendidih. Cukup sampai terlihat uap-uap panas dari panci. Yang menandakan air udah cukup panas dan ramuan sudah larut sempurna.
Tunggu sampai hangat dan agak dingin. Tambahkan jeniper. Siap minum, boleh hangat atau dingin
Ramuan ini rasanya mirip kunyit asem. Bisa distok juga lho sahabat muslim. Ukuran 1 liter bisa untuk 2-3 hari disimpan di kulkas. Tapi jangan tambahkan jeruk nipis terlebih dahulu. Jika mau diminum saja tambahkan jeruk nipis.
Rutinkan konsumsi ini, Insya Allah badan jadi ringan dan tubuh bisa lebih segar serta racun-racun hilang. Selamat mencoba. [jwt/Cms].