ChanelMuslim.com – Masalah utama bagi muslimah adalah kulit wajah belang akibat terpapar sinar matahari saat beraktivitas keluar rumah. Bahkan jika tidak diperhatikan dan dirawat, wajah akan terlihat belang signifikan di lingkaran hijab.
Agar kulit wajah tidak belang karena hijab, terapkan treatment kecantikan berikut:
1. Bersihkan wajah Setelah Aktivitas
Pastikan kita sudah membersihkan wajah sebelum mengenakan hijab dan saat membuka hijab. Cuci muka dengan bersih setelah beraktivitas karena debu dan kotoran yang menempel setelah berkegiatan adalah penyebab utama muka menjadi belang.
2. Gunakan tabir Surya
Menggunakan tabir surya saat keluar rumah merupakan treatment terbaik menghindari kulit belang.
Kulit akan terlindungi dari sengatan sinar matahari yang jahat dan wajah juga menjadi sehat.
3. Scrub Wajah Sekali seminggu
Scrub wajah akan menghilangkan sel-sel kulit mati pada wajah yang membuat warna kulit tak rata alias belang.
Jika kulit sudah terlanjur belang, kita bisa menggunakan minyak zaitun untuk mengembalikan kulit tidak belang.
4. Gunakan Minyak Zaitun
Minyak zaitun mengandung omega 3 yang memiliki sifat anti peradangan yang bisa melembabkan dan menyamarkan warna kulit belang pada wajah.
Caranya cukup mengoleskannya pada wajah yang sudah dibersihkan secara rutin setiap harinya.
Semoga bermanfaat. [jwt]